Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik Berbasis Pirie Kieren's Theory Untuk Meningkatkan Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis Peserta Didik MTsN 2 Kota Pariaman

Rezkiyanti, Febriayu (2024) Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik Berbasis Pirie Kieren's Theory Untuk Meningkatkan Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis Peserta Didik MTsN 2 Kota Pariaman. Skripsi thesis, UIN Imam Bonjol Padang.

[img] Text (Cover - Daftar Isi)
Cover - Daftar Isi.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text (BAB I)
BAB I.pdf - Published Version

Download (841kB)
[img] Text (BAB III)
BAB III.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text (BAB V - Daftar Pustaka)
BAB V - Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (617kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
Skripsi Fulltext.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (14MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurang efektifnya Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) di MTsN 2 Kota Pariaman dan kurang mampunya pendidik dalam mengembangkan bahan ajar yang dapat membantu siswa memahami konsep matematis. Maka dari itu, perlu dikembangkan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) berbasis Pirie Kieren’s Theory guna meningkatkan pemahaman konsep matematis siswa di MTsN 2 Kota Pariaman. Teori Pirie Kieren diterapkan untuk mengatasi masalah ini, dengan delapan lapisan pemahaman: primitive knowing, image making, image having, property noticing, formalizing, observing, structuring, dan inventising. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan LKPD pada materi bangun ruang sisi datar kelas VIII MTsN 2 Kota Pariaman yang memenuhi kriteria valid, praktis, dan efektif. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (research and development) dengan menggunakan model design research ADDIE. Model pengembangan ini terdiri dari lima tahap, yaitu pada tahap pertama (Analysis) dilakukan analisis kebutuhan (seperti analisis pendidik dan peserta didik, dan analisis dokumentasi). Pada tahap kedua (Design) melibatkan perancangan LKPD dan self evaluation. Tahap ketiga (Develop) dilakukan penilaian terhadap LKPD oleh expert review dan juga uji coba produk kepada peserta didik untuk tahap one-to-one evaluation. Pada tahap keempat (Implementation) dilakukan uji coba produk pada peserta didik dalam kelompok kecil (small group evaluation) dan uji coba produk kepada peserta didik kelompok besar (field test) kelas VIII.2 MTsN 2 Kota Pariaman. Pada tahap kelima (Evaluation) dilakukan analisis penilaian terhadap data yang diperoleh dari tahapan-tahapan yang telah dilakukan sebelumnya. Data yang terkumpul dianalisis dengan kualitatif deskriptif dan kuantitatif. Proses tersebut dilakukan secara berulang-ulang sampai diperoleh produk LKPD yang valid, praktis, dan efektif. Penelitian ini menghasilkan LKPD berbasis teori perkembangan pemahaman konsep Pirie Kieren. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa LKPD yang dikembangkan memenuhi kriteria sangat valid dengan rata-rata skor kevalidan mencapai 86,68%. LKPD dinyatakan praktis berdasarkan respon pendidik dan peserta didik yang ditunjukkan oleh angket yang diberikan. Rata-rata skor angket respon peserta didik pada uji kelompok kecil mencapai 87,5% dan rata-rata skor angket respon pendidik mencapai 88,88% dengan kriteria sangat praktis. LKPD dinyatakan efektif berdasarkan hasil tes kemampuan pemahaman konsep siswa. Keefektifan diperoleh dari hasil perhitungan N-gain score diperoleh rata-rata sebesar 0,65 dengan kategori sedang dan mencapai persentase 65%, sehingga penggunaan LKPD berbasis Pirie Kieren’s Theory cukup efektif digunakan untuk meningkatkan hasil belajar siswa.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Lembar Kerja Peserta Didik, Pirie Kieren’s Theory, Bangun Ruang Sisi Datar
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Tadris > Tadris Matematika
Depositing User: Ruang Baca FTK 1
Date Deposited: 09 Sep 2024 09:00
Last Modified: 09 Sep 2024 09:00
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/23478

Actions (login required)

View Item View Item