PENGARUH PROGRAM LITERASI SEKOLAH TERHADAP MINAT MEMBACA PESERTA DIDIK DI KELAS IV MIN 2 PASAMAN BARAT

MULIATI, MULIATI (2022) PENGARUH PROGRAM LITERASI SEKOLAH TERHADAP MINAT MEMBACA PESERTA DIDIK DI KELAS IV MIN 2 PASAMAN BARAT. Skripsi thesis, universitas Islam Negeri imam bonjol Padang.

[img] Text
Muliati_1614070019_cover-daftar isi - Muliati Ajja - Muliati Ajja.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Muliati_1614070019_BAB I - Muliati Ajja.pdf

Download (475kB)
[img] Text
Muliati_1614070019_BAB II - Muliati Ajja.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (580kB)
[img] Text
Muliati_1614070019_BAB III - Muliati Ajja.pdf

Download (324kB)
[img] Text
Muliati_1614070019_BAB IV - Muliati Ajja.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (279kB)
[img] Text
Muliati_1614070019_BAB V - Muliati Ajja.pdf

Download (171kB)
[img] Text
muliati_1614070019_ful text1 - Muliati Ajja - Muliati Ajja.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Latar belakang penelitian ini berdasarkan studi pendahuluan rendahnya minat membaca peserta didik. Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi hal tersebut adalah dengan menggunakan program literasi sekolah yang akan mendukung dan memfasilitasi peserta didik dalam membaca. Batasan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana program literasi sekolah ini dapat berpengaruh terhadap minat membaca peserta didik. Tujuan penelitian ini secara umum untuk dapat melihat bagaimana pengaruh program literasi sekolah terhadap minat membaca peserta didik di MIN 2 Pasaman Barat. Manfaat penelitian ini secara teoritis penelitian ini diharapkan sebagai pengembang teori dalam pelaksanaan program literasi sekolah sehingga mampu menciptakan minat membaca peserta didik dari sejak dini. Jenis penelitian ini adalah field research (penelitian lapangan) dengan menggunakan pendekatan deskirptif kuantitatif dengan rancangan penelitian expost facto. Teknik yang digunakan berupa angket, wawancara dan dokumentasi. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas IV di MIN 2 Pasaman Barat yang berjumlah 53 siswa. Penentuan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik simple random sampling dengan jumlah sampel adalah 25 siswa kelas IV MIN 2 Pasaman Barat. Hasil penelitian ini adalah pertama, pengolahan data yang telah dilakukan di atas dengan menggunakan SPSS 25 maka dapat penulis sampaikan bahwa adanya pengaruh signifikan program literasi sekolah terhadap minat membaca peserta didik kelas IV MIN 2 Pasaman Barat. Artinya peningkatan dan penurunan minat membaca dipengaruhi oleh program literasi sekolah. Kedua, hasil perolehan koefisien determinasi bahwa program literasi sekolah mempengaruhi minat membaca peserta didik sebear 0,6 artinya salah satu yang mempengaruhi besarnya minat membaca adalah program literasi sekolah. Ketiga, berdasarkan hasil perhitungan uji-t dengan taraf signifikan 0,703 lebih besar dari 0,05 maka H0 diterima dan Ha ditolak.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Ratnawita Pustakawan
Date Deposited: 04 Oct 2022 01:12
Last Modified: 04 Oct 2022 01:12
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/11170

Actions (login required)

View Item View Item