Fadhila, Firsta (2024) Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik Berbasis Creative Problem Solving Untuk Memfasilitasi Kemampuan Berpikir Kreatif Peserta Didik Kelas VIII di MTsN 6 Agam. Skripsi thesis, UIN Imam Bonjol Padang.
Text (BAB I)
BAB 1 FIX.pdf - Published Version Download (244kB) |
|
Text (BAB III)
BAB 3 FIX.pdf - Published Version Download (367kB) |
|
Text (BAB V & Daftar Pustaka)
BAB 5 & Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (242kB) |
|
Text (Full Text)
Full Text_merged.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) | Request a copy |
|
Text (Cover)
cover.pdf - Published Version Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurangnya jenis bahan ajar yang digunakan oleh pendidik dan peserta didik. Selain itu, selama proses pembelajaran media pembelajaran yang digunakan belum maksimal untuk mengembangkan kemampuan berpikir kreatif yang dimiliki oleh peserta didik. Selain itu model pembelajaran yang diterapkan belum mendukung kemampuan berpikir kreatif peserta didik. Untuk mengatasi masalah ini, peneliti melakukan pengembangan bahan ajar berupa LKPD berbasis creative problem solving untuk memfasilitasi kemampuan berpikir kreatif peserta didik kelas VIII Penelitian ini menggunakan jenis penelitian pengembangan dengan model 4D yang dikemukakan oleh S. Thiagarajan tahun 1974, yang terdiri dari empat tahapan pengembangan: define, design, develop, dan disseminate. Tahapan dalam penelitian ini mencakup define, design, dan develop. Tahap define meliputi analisis awal-akhir, analisis peserta didik, analisis tugas, analisis konsep, dan perumusan tujuan pembelajaran. Tahap design mencakup penyusunan tes kriteria, pemilihan media, pemilihan format, dan rancangan awal. Tahap develop meliputi tahap validitas, praktikalitas, dan efektivitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa LKPD yang dikembangkan memenuhi kriteria sangat valid dengan rata-rata 87.5% berdasarkan penilaian validator. Angket praktikalitas menunjukkan bahwa LKPD tersebut sangat praktis digunakan dalam pembelajaran matematika pada materi persamaan garis lurus, dengan persentase rata-rata 84% oleh pendidik dan 83.3% oleh peserta didik. LKPD ini juga memenuhi kriteria sangat efektif berdasarkan hasil tes kemampuan berpikir kreatif peserta didik dengan nilai rata-rata 85.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Creative Problem Solving, Berpikir Kreatif, LKPD |
Subjects: | L Education > L Education (General) L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Tadris > Tadris Matematika |
Depositing User: | Ruang Baca FTK 1 |
Date Deposited: | 27 Mar 2024 05:01 |
Last Modified: | 27 Mar 2024 05:01 |
URI: | http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/19535 |
Actions (login required)
View Item |