Digitalisasi Naskah Kuno di Surau Gadang Syekh Burhanuddin dengan Pemanfaatan Aplikasi Flipbuilder Berbasis WEB Sebagai Media Informasi

Muhammad, Yazid (2024) Digitalisasi Naskah Kuno di Surau Gadang Syekh Burhanuddin dengan Pemanfaatan Aplikasi Flipbuilder Berbasis WEB Sebagai Media Informasi. TA thesis, Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang.

[img] Text
FULL TA MUHAMMAD YAZID.pdf

Download (2MB)
[img] Text
COVER.pdf

Download (626kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (389kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
BAB IV - DAPUS.pdf

Download (354kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan produk digitalisasi naskah kuno di Surau Gadang Syekh Burhanuddin dengan menggunakan aplikasi Flipbuilder berbasis web. Proses digitalisasi ini mencakup pengumpulan data melalui survei lapangan, pemotretan halaman naskah, pemindaian menggunakan CamScanner, dan konversi ke format PDF. Selanjutnya, PDF tersebut diimpor ke dalam Flipbuilder dan diunggah secara online untuk diakses oleh pengguna. Produk ini telah divalidasi oleh ahli multimedia dan perpustakaan digital, Bapak Muntasir, M.Hum., dan diuji coba oleh kelompok kecil dan besar. Hasil validasi menunjukkan bahwa produk ini valid dan layak digunakan, dengan nilai 91,7% untuk uji coba kelompok kecil dan 92% untuk uji coba kelompok besar, yang artinya produk yang dihasilkan sangat baik. Uji coba juga menunjukkan bahwa produk ini mudah diakses, mempercepat penelusuran informasi, dan memiliki tampilan menarik dengan kualitas gambar yang jelas. Produk ini diharapkan dapat membantu peneliti dan masyarakat dalam mengakses dan mempelajari naskah kuno, serta mendorong upaya pelestarian budaya oleh pemerintah setempat. Dengan demikian, produk ini dinyatakan valid dengan nilai A, efektif dengan nilai 92%, dan efisien dengan nilai 89%.

Item Type: Thesis (TA)
Subjects: U Umum (General) > Ilmu Perpustakaan
Tajuk Subjek > Ilmu Komputer, Ilmu Informasi dan Karya Umum > Manuskrip
Divisions: Fakultas Adab dan Humaniora > Ilmu Perpustakaan
Depositing User: Ruang Baca FAH
Date Deposited: 20 Aug 2024 03:28
Last Modified: 21 Aug 2024 06:01
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/21338

Actions (login required)

View Item View Item