Santi, Santi (2024) Upaya Ibu Berkarir dalam Membina Perkembangan Sosial Anak di Kampung Tamiang Ampalu Kec. Koto Balingka Kab. Pasaman Barat. Skripsi thesis, UIN Imam Bonjol Padang.
Text (Cover - Daftar isi)
Santi 1812020030 Cover - Daftar isi.pdf - Published Version Download (2MB) |
|
Text (BAB 1)
Santi 1812020030 Bab 1.pdf - Published Version Download (686kB) |
|
Text (BAB 3)
Santi 1812020030 Bab 3.pdf - Published Version Download (459kB) |
|
Text (BAB 5 - DAFTAR PUSTAKA)
Santi 1812020030 Bab 5 - Dapus.pdf - Published Version Download (516kB) |
|
Text (SKRIPSI FULL SANTI)
Santi 1812020030 Skripsi Full.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Ibu berkarir merupakan ibu yang mempunyai kegiatan di luar rumah yang dilakukan secara teratur dengan tujuan yang jelas yaitu untuk memperoleh penghasilan atau memperoleh sesuatu dalam bentuk benda dan jasa. Terdapat ibu berkarir ini mempunyai anak usia 6-12 tahun dimana iu berkarir ini mempunyai waktu yang sedikit dalam perkembangan anaknya dikarenakan kesibukannya untuk bekerja menyebabkan peran dia di rumah berkurang tetapi dalam perkembangan sosial anak terlihat baik seperti saat bertemu dengan sebagian anak yang mempunyai sikap suka menolong, patuh kepada orangtua dan bisa berteman tanpa membedakan status temannya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui upaya ibu berkarir dalam membina perkembangan sosial anak dari aspek kompetensi sosial dan aspek tanggung jawab sosial. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) dengan menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Subjek dalam penelitian ini sepuluh ibu berkarir di Kampung Tamiang Ampalu Kecamatan Koto Balingka Kabupaten Pasaman Barat yang ditetapkan dengan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah observasi secara langsung, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dalam upaya ibu berkarir dalam membina perkembangan sosial anak dari aspek kompetensi sosial yaitu terdiri dari beberapa kompetensi sosial seperti emosional, kognitif, serta perilaku yang memungkinkan individu untuk dapat menjalin hubungan dengan orang lain. Upaya ibu berkarir dalam membina perkembangan sosial anak dari aspek tanggung jawab sosial yaitu mampu bertanggung jawab jika melakukan tugas rutin tanpa diberi tahu, dapat menjelaskan apa yang dilakukannya, tidak menyalahkan orang lain yang berlebihan, mampu menentukan pilihan dari beberapa alternative, dapat berkonsentrasi pada belajar yang rumit atau sulit.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata kunci: Upaya, Ibu Berkarir, Perkembangan Sosial Anak |
Subjects: | U Umum (General) > Ilmu Sosial |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Bimbingan Konseling Islam Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Bimbingan Konseling Islam |
Depositing User: | Ruang Baca FDIK |
Date Deposited: | 29 Mar 2024 07:21 |
Last Modified: | 31 Mar 2024 15:21 |
URI: | http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/20429 |
Actions (login required)
View Item |