Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Peserta Didik Kelas VIII Pada Mata Pelajaran Matematika ditinjau dari Tipe Kepribadian Extrovert-Introvert

Shafarensya, Ivana (2024) Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Peserta Didik Kelas VIII Pada Mata Pelajaran Matematika ditinjau dari Tipe Kepribadian Extrovert-Introvert. Skripsi thesis, UIN Imam Bonjol Padang.

[img] Text (COVER)
cover - dftr isi oke.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text (BAB I)
BAB 1 Ivana Shafarensya.pdf - Published Version

Download (403kB)
[img] Text (BAB III)
BAB III Ivana Shafarensya.pdf - Published Version

Download (734kB)
[img] Text (BAB V)
BAB V & DAPUS Ivana Shafarensya.pdf - Published Version

Download (490kB)
[img] Text (FULL TEXT)
full text Ivana Shafarensya ok.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Salah satu tujuan pembelajaran matematika agar peserta didik memiliki kemampuan pemecahan masalah yang meliputi kemampuan memahami masalah, merencanakan masalah, melaksanakan rencana, dan memeriksa kembali. Pemecahan masalah dianggap sebagai jantung dari pembelajaran matematika karena tidak hanya mempelajari konsep akan tetapi menekankan pada pengembangan metode keterampilan berpikir. Kemampuan pemecahan masalah individu berbeda-beda, salah satunya adalah dipengaruhi oleh kepribadiannya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kemampuan pemecahan masalah peserta didik kelas VIII pada materi sistem persamaan linear dua variabel yang ditinjau dari tipe kepribadian extrovert-introvert di MTsN 6 Agam. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif dengan teknik purposive sampling. Populasi dalam penelitian ini adalah semua peserta didik kelas VIII MTsn 6 Agam. Sampel dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas VIII-6 MTsN 6 Agam. Data dikumpulkan dengan angket, tes tertulis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dalam menyelesaikan masalah matematika peserta didik extrovert-introvert sudah mengerjakan pemecahan masalah menurut tahapan Polya. Pada indikator memahami masalah persentase kemampuan pemecahan masalah introvert 83% lebih tinggi dibandingkan extrovert yaitu 81%. Pada indikator membuat rencana persentase introvert 90% sedangkan extrovert 86%. Pada indikator melaksanakan rencana persentase introvert 81% sedangkan extrovert 73%. Pada indikator memeriksa kembali persentase introvert 73% sedangkan extrovert 53%. Perbedaan rata-rata kemampuan pemecahan masalah peserta didik extrovert 83, sedangkan peserta didik introvert 74,8. Sehingga dapat disimpulkan bahwa peserta didik introvert lebih terstruktur dan teliti, sementara peserta didik extrovert kurang teliti dalam pemecahan masalah namun dapat menyelesaikannya dengan cara tertentu sehingga membuat proses penyelesaiannya lebih singkat.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Analisis, Kemampuan Pemecahan Masalah, Extrovert-Introvert
Subjects: U Umum (General) > Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Tadris > Tadris Matematika
Depositing User: Ruang Baca FTK 1
Date Deposited: 27 Mar 2024 02:04
Last Modified: 27 Mar 2024 02:04
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/19540

Actions (login required)

View Item View Item