Widya, Gustika Wahyu (2023) Konsep Diri Remaja Fatherless Di Jorong Tompek Nagari Salareh Aia Kecamatan Palembayan Kabupaten Agam (Perspektif Konseling Keluarga). Skripsi thesis, FAKULTAS DAKWAH DAN ILMU KOMUNIKASI.
Text (cover, persetujuan pembimbing, pernyataan keaslian, pengesahan,persembahan,abstrak,kata pengantar,daftar isi, daftar lampiran)
Gustika Wahyu Widya_1912020031_cover, persetujuan pembimbing, pernyataan keaslian, pengesahan,persembahan,abstrak,kata pengantar,daftar isi, daftar lampiran.pdf - Published Version Download (1MB) |
|
Text (BAB I)
Gustika Wahyu Widya_ 1912020031_BAB I.pdf - Published Version Download (479kB) |
|
Text (BAB III)
Gustika Wahyu Widya_ 1912020031_BAB III.pdf - Published Version Download (268kB) |
|
Text (BAB V-DAFTAR PUSTAKA)
Gustika Wahyu Widya_ 1912020031_BAB V-DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (230kB) |
|
Text (FULLTEXT)
Gustika Wahyu Widya_1912020031_FullText.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini di latar belakangi oleh kondisi remaja fatherless. Remaja fatherless merupakan remaja yang tidak mendapatkan figur dan peran ayah dalam kehidupannya dengan fenomena ini berdampak pada aspek psikogi remaja yaitu mereka merasa minder, tidak percaya diri, merasa berbeda dengan temannya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui aspek pengetahuan diri remaja fatherless, untuk mengetahui pengharapan diri remaja fatherless, untuk mengetahui aspek penilaian diri remaja fatherless. Penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) yang menggunakan metode kualitatif melalui pendekatan deskriptif yaitu berusaha menggambarkan keadaan atau fenomena yang terjadi secara objektif apa adanya. Subjek penelitian ini berjumlah 3 (tiga) orang, ditetapkan dengan menggunakan teknik purposive sampling yaitu pemilihan subjek didasari atas pertimbangan atau kriteria tertentu. Teknik pengumpulan data adalah observasi, wawancara. Sedangkan teknik analisis data adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian bahwa: pertama aspek pengetahuan diri, diketahui bahwa remaja fatherless memiliki pemahaman yang baik mengenai kelebihan dan kekurangan yang ada dalam diri mereka, pola asuh yang baik dari ibu mereka sehingga dapat membantu perkembangan konsep diri yang positif. Kedua, aspek pengharapan diri, diketahui bahwa remaja fatheress mereka memiliki pengharapan diri yang kuat untuk menjadi lebih baik dan merasa percaya diri, terutama ketika mereka mendapatkan dukungan dari orang-orang disekitar mereka dan lingkungan yang positif. Ketiga, aspek penilaian diri sendiri, diketahui bahwa penilaian diri sendiri terhadap dirinya baik, dalam berinteraksi tidak ada hambatan, lingkungan selalu memberikan motivasi, lingkungannya menyenangkan, mereka mendapatkan lingkungan yang positif dan teman-teman yang menerima mereka dengan baik.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Konsep Diri, Remaja Fatherless |
Subjects: | U Umum (General) > Psikologi |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Bimbingan Penyuluhan Konseling Islam Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Bimbingan Penyuluhan Konseling Islam |
Depositing User: | Ruang Baca FDIK |
Date Deposited: | 11 Oct 2023 03:08 |
Last Modified: | 13 Oct 2023 05:59 |
URI: | http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/17164 |
Actions (login required)
View Item |