Aulia, Femi Dwi (2023) Penggerakan Kantor Kementerian Agama Terhadap Kelompok Bimbingan Ibadah Haji di Kabupaten Sijunjung. Skripsi thesis, UNIVERSITAS NEGERI IMAM BONJOL PADANG.
Text (Cover,dll)
Femi Dwi Aulia-1612030022-MD-Cover Dll.pdf - Published Version Download (1MB) |
|
Text (BAB I)
Femi Dwi Aulia-1612030022-MD-BAB I.pdf - Published Version Download (545kB) |
|
Text (BAB III)
Femi Dwi Aulia-1612030022-MD-BAB III.pdf - Published Version Download (335kB) |
|
Text (BAB V)
Femi Dwi Aulia-1612030022-MD-BAB V dan Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (312kB) |
|
Text
Femi Dwi Aulia-1612030022-MD-Fulltext.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (6MB) |
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi oleh adanya permasalahan seperti tidak semua calon jamaah haji hadir untuk mengikuti pertemuan dan manasik haji yang diadakan Kemenag, banyaknya calon jamaah haji yang tidak mengerti tentang rukun dan syarat haji karena banyak yang sudah lanjut usia, kepengurusan KBIH masih ada yang lalai terhadap tugas yang telah diberikan kepadanya, koordinasi dan komunikasi antara KBIH dan Kemenag masih minim. Penggerakan yang merupakan salah satu cara agar tercapainya kegiatan atau program secara maksimal, untuk itu penulis ingin mengetahui penggerakan yang telah dilakukan Kemenag terhadap KBIH yang ada di Kabupaten Sijunjung. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pemberian motivasi, bimbingan, koordinasi dan komunikasi dari Kemenag terhadap KBIH di Kabupaten Sijunjung. Metode penelitian yang penulis gunakan adalah metode kualitatif karena dianggap relevan untuk mendeskripsikan permasalahan yang terjadi di lapangan. Sumber data penelitian adalah data primer yaitu Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sijunjung, Kasi Haji dan Umrah Kementerian Agama Sijunjung, pengurus KBIH di Kabupaten Sijunjung, dan calon jamaah haji. Data sekunder data pendukung dari permasalahan penelitian berupa data dari buku-buku dan dokumentasi. Teknik pengumpulan data yang penulis gunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi, setelah data terkumpul kemudian di analisis dengan cara reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan pemberian motivasi seperti motivasi intrinsik memberikan staf seksi bidang haji dan pengurus KBIH di Kabupaten Sijunjung pekerjaan yang sesuai dengan kemampuannya sehingga bisa bersemangat dalam menjalankan tugas, sedangkan ekstrinsik motivasi dari pimpinan dan dari teman yaitu berupa reward, ucapan selamat, piagam atau penghargaan. Pemberian bimbingan yaitu memberikan arahan kepada staf dengan cara nasehat dan berdiskusi setiap ada pekerjaan yang kurang dipahami, pemberian ceramah, praktik dan menjelaskan manajemennya. Bimbingan tertulis yaitu memberikan silabus tentang manasik, memberikan data-data jamaah dari seksi bidang haji kepada KBIH. Pemberian koordinasi yaitu Kemenag mengadakan musyawarah atau rapat dan menjalin hubungan dengan KBIH yang terdapat di Kabupaten Sijunjung. Bentuk komunikasi yaitu komunikasi formal bertatap muka seperti memanggil pengurus KBIH ke kantor Kemenag untuk membahas kegiatan manasik, sedangkan komunikasi informal secara face to face, melalui hp (WhatsApp), dan secara sistematis (bajanjang naiak batanggo turun).
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | penggerakan, kbih, sijunjung |
Subjects: | Agama Islam > Fiqih (Hukum Islam) > Haji |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Manajemen Dakwah |
Depositing User: | Ruang Baca FDIK |
Date Deposited: | 09 Oct 2023 06:50 |
Last Modified: | 12 Oct 2023 08:26 |
URI: | http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/15717 |
Actions (login required)
View Item |