Upaya Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia dalam Penanggulangan Over Kapasitas di Lembaga Pemasyarakatan Kelas II B Payakumbuh

Turhamni, Aisyah (2023) Upaya Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia dalam Penanggulangan Over Kapasitas di Lembaga Pemasyarakatan Kelas II B Payakumbuh. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI IMAM BONJOL PADANG.

[img] Text (Cover)
Cover Aisyah Turhamini 1713040017.pdf - Published Version

Download (936kB)
[img] Text (BAB I)
BAB I Aisyah Turhamni 1713040017.pdf - Published Version

Download (801kB)
[img] Text (BAB III)
BAB III Aisyah Turhamni 1713040017.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text (BAB V)
BAB V - Daftar Pustaka Aisyah Turhamni 1713040017.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text (Full Text)
Skripsi Full Text Aisyah Turhamni 1713040017.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi masalah Over Kapasitas di Lembaga Pemasyarakatan Kelas II B Payakumbuh yang berdampak negatif terhadap para warga binaan dan proses program pembinaan. Berdasarkan latarbelakang tersebut, maka rumusan masalah pada penelitian ini adalah Bagaimana Upaya Kemenkumham dalam menanggulangi Over Kapasitas di Lembaga Pemasyarakatan Kelas II B Payakumbuh. Adapun pertanyaan penelitian pada skripsi ini adalah: 1). Bagaimana Kondisi dan Dampak Over Kapasitas di Lembaga Pemasyarakatan Kelas II B Payakumbuh? 2). Apa Upaya Kemenkumham dan Lembaga Pemasyarakatan Kelas II B Payakumbuh dalam Mengatasi Masalah Over Kapasitas? 3). Apa Kendala yang Dihadapi Kemenkumham dan Lembaga pemasyarakatan Kelas II B Payakumbuh dalam menanggulangi Over Kapasitas? Jenis penelitian dalam penelitian ini adalah penelitian Hukum Empiris. Berdasarkan penelitian ini dapat disimpulkan bahwa: 1). Kondisi lapas yang sangat penuh sesak, terbatasnya ruang gerak warga binaan, dan dampaknya yaitu Ruang gerak terbatas, Ventilasi jadi buruk, Terganggunya kesehatan fisik maupun psikologis warga binaan, Penyebaran Penyakit menular, Kurang optimal pengawasan, Pelanggaran hak-hak warga binaan, serta minim perlakuan yang adil. 2). Upaya kemenkumham ialah Pencegahan, Mengutamakan rehabilitasi untuk kasus kecanduan Narkotika, Hukuman Non-Penjara dengan jalur alternatif diluar pengadilan melalui mediasi (Restorative Justice), Pembaharuan sistem hukum yang sudah tidak relevan dengan zaman. Penanggulangan kelebihan kapasitas dengan memberlakukan program Cuti Bersyarat, Pembebasan Bersyarat, Remisi, Asimilasi, Pembangunan Infrastruktur dan pertukaran bangunan antara LPKA dengan Lapas Over Kapasitas. 3). Kendala yang dihadapi adalah keterbatasan lahan yang menyebabkan tidak dapat dibangun lebih luas untuk meningkatkan daya tampung lapas.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Over Kapasitas, Lapas, Upaya Penganggulangan
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Tata Negara
Depositing User: Ruang Baca Fakultas Syariah
Date Deposited: 09 Oct 2023 01:22
Last Modified: 12 Oct 2023 09:06
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/15621

Actions (login required)

View Item View Item