STRATEGI PENGEMBANGAN DAKWAH PADA MASYARAKAT KENEGARIAN TEBING TINGGI KECAMATAN RANAH AMPEK HULU TAPAN KEBUPATEN PESISIR SELATAN

Elja, Ratna sari (2000) STRATEGI PENGEMBANGAN DAKWAH PADA MASYARAKAT KENEGARIAN TEBING TINGGI KECAMATAN RANAH AMPEK HULU TAPAN KEBUPATEN PESISIR SELATAN. Other thesis, Dakwah dan Ilmu Komunikasi.

[img] Text
full-1-11.pdf

Download (636kB)
[img] Text
full-12-23.pdf

Download (481kB)
[img] Text
full-51-57.pdf

Download (183kB)
[img] Text
full-51-57.pdf

Download (183kB)
[img] Text
full-90-94.pdf

Download (247kB)
[img] Text
full.pdf

Download (4MB)

Abstract

Skripsi dengan judul “Strategi Pengembangan Dakwah Pada Masyarakat Kenagarian Tebing Tinggi Kecamatan Ranah Ampek Hulu Tapan Kabupaten Pesisir Selatan” Elja Ratna Sari 1912040044 Jurusan Pengembangan Masyarakat Islam, Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang, 2023. Penelitian ini dilatar oleh kegiatan dakwah yang mana kegiatan dakwah di Kenagarian Tebing Tinggi Tapan yang belum berjalan efektif maka dari itu perlu strategi pengembangan dakwah, dan masyarakat terus terjaga pengetahuan agamanya, pelaksanaan Ibadah, salat berjama’ah dan kegiatan agama lainnya, perlu merancang strategi yang tepat untuk pengembangan dakwah di Kenagarian Tebing Tinggi Kecamatan Ranah Ampek Hulu Tapan Kabupaten Pesisir Selatan yang tingkat pengembangan dakwah nya belum terlihat dengan jelas. Untuk mengetahui perumusan strategi, implementasi strategi dan evaluasi strategi dalam pengembangan dakwah pada masyarakat Kenagarian Tebing Tinggi Kecamatan Ranah Ampek Hulu Tapan Kabupaten Pesisir Selatan Jenis penelitian kualitatif dengan metode deskriptif jenis data yang dikumpulkan berupa pendapat, tanggapan berbagai informasi dan keterangan melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Informan pada penelitian ini terdiri dari Wali Nagari, tokoh agama, masyarakat. Analisa yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan cara merangkum data yang telah didapatkan menjadi sebuah kesimpulan agar hasil penelitiannya dapat menjadi jelas. Hasil Penelitian terdapat tiga point yaitu: Pertama, perumusan strategi pengembangan dakwah dilakukan atau diformat berdasarkan kondisi dan kebutuhan masyarakat untuk peningkatan kualitas keagamaan masyarakat. Kedua, implementasi strategi dilakukan oleh para tokoh agama, Wali Nagari serta masyarakat dalam bentuk majelis taklim, salat berjamaah, dan terakhir Ikatan Remaja Masjid (IRM) Ketiga, evaluasi strategi dilakukan oleh para tokoh agama serta tokoh adat dan Wali Nagari dengan mempertimbangkan pendapat masyarakat. Apabila terdapat kesalahan terhadap pelaksanaan program, maka akan dilakukan: penghentian program, pembaharuan program, kelanjutan program, serta penyebarluasan program.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Strategi Pengembangan Dakwah, Masyarakat
Subjects: D History General and Old World > D History (General)
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: Ruang Baca FDIK
Date Deposited: 15 Sep 2023 03:38
Last Modified: 15 Sep 2023 03:38
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/13764

Actions (login required)

View Item View Item