SYAFMI SYUKRI HAYATI, - (2018) Aspek-Aspek Pendidikan Islam Yang Terdapat Dalam Kisah Nabi Ayyub. Skripsi thesis, UIN IB Imam Bonjol.
Text
cover,persetujuanpembimbingdanabstrak.pdf - Published Version Download (423kB) |
|
Text
BAB I.pdf - Published Version Download (408kB) |
|
Text
BAB II.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (619kB) |
|
Text
BAB III.pdf - Published Version Download (234kB) |
|
Text
BAB IV.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (520kB) |
|
Text
BAB V.pdf - Published Version Download (248kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (261kB) |
|
Text
gabungan.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
“Aspek-Aspek Pendidikan Islam yang Terdapat Dalam Kisah Nabi Ayyub” yang disusun oleh Syafmi Syukri Hayati, NIM 1414010126 Jurusan Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang Tahun 1439 H/2018 M. Pembahasan skripsi ini dilatarbelakangi oleh berbagai fenomena yang terjadi di kalangan masyarakat, yang semakin hari semakin mengkhawatirkan: 1. Permasalahan yang terjadi di dalam rumah tangga, yang berujung pada perceraian, baik permasalahan itu terjadi karena faktor suami yang tidak bertanggung jawab dari segi lahir maupun batin, suami yang terus menerus sakit sehingga kebutuhan keluarga tidak terpenuhi, akibat dari ketidaksabaran istri dalam menghadapi permasalahan rumah tangganya, sehingga nasib rumah tangganya berujung pada perceraian. 2. Ialah masalah kemerosotan akhlak yang terjadi di kalangan masyarakat, yang mana ketika Allah memberikan ujian kepada makhluknya baik dalam bentuk kekurangan harta, penyakit maupun kematian, banyak yang tidak sabar, dan bahkan menggerutu atas ujian yang diberikan Allah, bukannya bertambah taat tapi malah semakin jauh dari Allah menganggap Allah tidak adil atas dirinya. Dari fenomena yang terjadi inilah penulis tertarik untuk menyusun karya ilmiah yang membahas tentang aspek-aspek pendidikan Islam yang terdapat dalam kisah Nabi Ayyub As (akidah, ibadah, dan akhlak). Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana aspek-aspek pendidikan Islam yang terdapat dalam kisah Nabi Ayyub As?. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk menjelaskan kisah nabi Ayyub dan untuk memahami serta mengetahui aspek-aspek pendidikan Islam yang terdapat dalam kisah Nabi Ayyub As (berupa pendidikan akidah, ibadah dan akhlak). Penelitian ini merupakan penelitian pustaka atau library research, yang fokus mengkaji literatur-literatur yang ada di pustaka. Penelitian kepustakaan adalah serangkaian kegiataan yang berkenaan dengan metode pengumpulan data pustaka, membaca, dan mencatat serta mengolah bahan penelitian. Dalam membahas ayat-ayat Al-Qur’an menggunakan metode maudhu’i (tematik), yaitu menghimpun ayat-ayat yang mempunyai maksud topik yang sama, masalah dan menyusun berdasarkan kronologi dan serta sebab turunnya ayat, Adapun hasil telaahan, dan analisis, serta pengolahan data dari berbagai sumber, maka diperoleh hasil yaitu: (1). Aspek pendidikan akidah yang terdapat pada kisah Nabi Ayyub As berupa sifat mengesakan Allah dengan menjadikan Allah tempat bergantung segala sesuatu.(2). Aspek pendidikan ibadah yang terdapat pada kisah Nabi Ayyub berupa sikap taat dalam beribadah kepada Allah.(3). Aspek pendidikan akhlak dalam kisah Nabi Ayyub berupa: ikhtiar, memenuhi sumpah, dan sabar.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Users 25 not found. |
Date Deposited: | 11 Sep 2019 01:04 |
Last Modified: | 11 Sep 2019 01:04 |
URI: | http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/2722 |
Actions (login required)
View Item |