Penerapan Strategi Mathematical Habit of Mind (MHM) Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Matematis Siswa Kelas VIII Smp N 38 Kota Padang

Simbolon, Salmiya (2023) Penerapan Strategi Mathematical Habit of Mind (MHM) Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Matematis Siswa Kelas VIII Smp N 38 Kota Padang. Skripsi thesis, UIN Imam Bonjol Padang.

This is the latest version of this item.

[img] Text (COVER)
COVER DLL.pdf - Published Version

Download (854kB)
[img] Text (BAB I)
SKRIPSI SALMIYA SIMBOLON_BAB I.pdf - Published Version

Download (456kB)
[img] Text (BAB III)
SKRIPSI SALMIYA SIMBOLON_BAB III.pdf - Published Version

Download (579kB)
[img] Text (BAB V DAN DAFTAR PUSTAKA)
SKRIPSI SALMIYA SIMBOLON_BAB V DAN DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (264kB)
[img] Text (TEXT FULL)
SKRIPSI SALMIYA SIMBOLON_TEXT FULL.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (11MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi rendahnya kemampuan berpikir kritis matematis peserta didik SMPN 38 Kota Padang. Adapun usaha yang dilakukan adalah dengan menerapkan strategi Mathematical Habit of Mind. Penelitian ini bertujuan untuk menerapkan kemampuan berpikir kritis matematis peserta didik yang belajar dengan strategi Mathematical Habit of Mind lebih tinggi daripada penerapan kemampuan berpikir kritis matematis peserta didik yang belajar dengan strategi Direct Instruction di kelas VIII SMPN 38 Kota Padang. Jenis penelitian ini adalah eksperimen dalam bentuk quasy eksperiment dan rancangannya randomized control grup only design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas VIII SMPN 38 Kota Padang tahun ajaran 2022/2023 yang terdiri dari 8 kelas dan berjumlah 251 peserta didik. Teknik random sampling digunakan untuk mendapatkan sampel, sehingga sampel yang terpilih dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas VIII-E sebagai kelas eksperimen dan VIII-D sebagai kelas kontrol. Instrumen yang digunakan adalah tes kemampuan berpikir kritis matematis. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji-t. Berdasarkan hasil tes, diperoleh bahwa nilai rata-rata hasil tes kemampuan berpikir kritis matematis peserta didik yaitu kelas eksperimen 83,56 dan kelas kontrol 71,68. Setelah itu, dilakukan uji hipotesis menggunakan uji t dengan α= 0.05 pada selang kepercayaan 95% diperoleh thitung > ttabel (4.04 > 1,658). Dengan demikian H0 ditolak dan H1 diterima, maka dapat disimpulkan bahwa kemampuan berpikir kritis matematis peserta didik pada kelas eksperimen yang belajar menggunakan strategi Mathematical Habit of Mind lebih tinggi daripada kemampuan berpikir kritis matematis peserta didik pada kelas kontrol yang belajar dengan strategi Direct Instruction di kelas VIII SMPN 38 Kota Padang. Oleh sebab itu, diharapkan pendidik matematika terkhususnya di SMPN 38 Kota Padang menggunakan strategi pembelajaran Mathematical Habit of Mind dalam pembelajaran matematika.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Strategi Mathematical Habit of Mind, Kemampuan Berpikir Kritis Matematis.
Subjects: U Umum (General) > Matematika
U Umum (General)
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Tadris > Tadris Matematika
Depositing User: Ruang Baca FTK 1
Date Deposited: 06 Feb 2024 08:20
Last Modified: 06 Feb 2024 08:20
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/18186

Available Versions of this Item

Actions (login required)

View Item View Item