Praktek Utang Piutang Patigani Ditinjaudari Hukum Islam (Studi Kasus di Jorong Gaduang Lubuak Gadang Timur Kec. Sangir Kab. Solok Selatan)

Risda, Yanti (2018) Praktek Utang Piutang Patigani Ditinjaudari Hukum Islam (Studi Kasus di Jorong Gaduang Lubuak Gadang Timur Kec. Sangir Kab. Solok Selatan). Skripsi thesis, UIN IB Padang.

[img]
Preview
Text
Cover UIN.pdf

Download (35kB) | Preview
[img]
Preview
Text
persetujuan pembimbing.pdf

Download (70kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Halaman pengesahan.pdf

Download (82kB) | Preview
[img]
Preview
Text
abstrak.pdf

Download (71kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Abstarck.pdf

Download (56kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 1 sampai 5.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
daftar Pustaka.pdf

Download (77kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Skripsi Full.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Skripsi ini berjudul “Praktek Utang Piutang Patigani Ditinjaudari Hukum Islam (Studi Kasus di Jorong Gaduang Lubuak Gadang Timur Kec. Sangir Kab. Solok Selatan) “Ditulis oleh RISDA YANTINIM:13131030392 pada Fakultas Syari’ah Jurusan Hukum Ekonomi Syari’ah. Permasalahan dalam penelitian ini dilatarbelakangi oleh tradisi utang piutang dengan jaminan kebun atau sawah, kemudian kebun dan sawah tersebut tetap digarap pemiliknya (orang yang berutang).Rumusan masalah di dalam penelitian ini adalah bagaimana tinjauan Hukum Islam terhadap praktek utang piutang patigani di Jorong Gaduang Lubuak Gadang Timur Kec. Sangir Kab. Solok Selatan? Pertanyaan penelitian adalah bagaimana pelaksanaan utang piutang patigani sawah di Jorong Gaduang Lubuak Gadang Timur Kec. Sangir Kab. Solok Selatan?, apa faktor yang menyebabkan terjadinya praktek utang piutang patigani sawah di Jorong Gaduang Lubuak Gadang Timur Kec. Sangir Kab. Solok Selatan? dan bagaimana tinjauan hukum Islam terhadap praktek utang piutang patigani sawah di Jorong Gaduang Lubuak Gadang Timur Kec. Sangir Kab. Solok Selatan? Untuk menjawab pertanyaan penelitian tersebut maka dalam penelitian ini menggunakan jenis penelitian lapangan yang dilaksanakan di Jorong Gaduang Lubuak Gadang Timur Kec. Sangir Kab. Solok Selatan. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah melalui wawancara dan observasi di Jorong Gaduang Lubuak Gadang Timur Kec. Sangir Kab. Solok Selatan. Sedangkan teknik analisis data menggunakan metode deskriptif kualitatif. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan dalam penelitian lapangan ini, penulis berkesimpulan bahwa mengenai pelaksanaan utang piutang patigani adalah dengan cara mengeluarkan sepertiga bagian dari hasil panen untuk diserahkan kepada pemilik utang. Kemudian setiap kali panen yang berutang membagi hasil panen kepada pemberi utang antara Rp 350.000 s/d Rp 600.000 akan tetapi setoran tersebut tidak termasuk angsuranutang, setoranitu hanya pemberian sebagai tanda terima kasih. Mengenai faktor yang menyebabkan terjadinya praktek utang piutang patigani adalah karena masalah ekonomi masyarakat yang lemah dan rendahnya tingkat pendidikan serta minimnya tingkat pengetahuan agama. Selanjutnya mengenai tinjauan hukum Islam terhadap praktek utang piutang patigani termasuk kedalam ‘urf shahih karena merupakan kebiasaan yang bernilai baik serta tidak memberatkan petani.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Syari`ah > Hukum Ekonomi Syari'ah
Depositing User: Users 22 not found.
Date Deposited: 08 Jun 2018 03:23
Last Modified: 08 Jun 2018 03:24
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/1328

Actions (login required)

View Item View Item