MANAJEMEN PERENCANAAN DAKWAH PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI MASJID NURUL IKHLAS ANDALAS KELURAHAN ANDALAS KECAMATAN PADANG TIMUR KOTA PADANG

WIDIA JULVA, SAFITRI (2022) MANAJEMEN PERENCANAAN DAKWAH PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI MASJID NURUL IKHLAS ANDALAS KELURAHAN ANDALAS KECAMATAN PADANG TIMUR KOTA PADANG. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI IMAM BONJOL PADANG.

[img] Text
WIDIA JULVA SAFITRI_1712030104_BAB III - Widia julva Safitri.pdf

Download (182kB)
[img] Text (Bab II)
WIDIA JULVA SAFITRI_1712030104_BAB II - Widia julva Safitri.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (614kB)
[img] Text
WIDIA JULVA SAFITRI_1712030104_BAB I - Widia julva Safitri.pdf

Download (452kB)
[img] Text (Bab IV)
WIDIA JULVA SAFITRI_1712030104_BAB IV - Widia julva Safitri.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
WIDIA JULVA SAFITRI_1712030104_BAB V-Daftar Pustaka - Widia julva Safitri.pdf

Download (239kB)
[img] Text
WIDIA JULVA SAFITRI_1712030104_COVER,dll - Widia julva Safitri.pdf

Download (660kB)
[img] Text (Fulltext)
WIDIA JULVA SAFITRI_1712030104_Fulltext - Widia julva Safitri.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Skripsi dengan judul “Manajemen Perencanaan Dakwah pada masa Pandemi Covid-19 di Masjid Nurul Ikhlas Andalas Kelurahan Andalas Kecamatan Padang Timur Kota Padang” disusun oleh Widia Julva Safitri, Nim. 1712030104, mahasiswa Program Strata Satu (S1) Jurusan Manajemen Dakwah, Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi, Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang. Adapun latar belakang masalah penelitian ini adalah bagaimana manajemen perencanaan dakwah yang dilakukan Masjid Nurul Ikhlas Andalas pada masa pandemi covid-19 sehingga bisa melaksanakan program dakwah Live Streaming di YouTube Channel selama bulan Ramadhan tahun 2020, karena pada awal pandemi hampir semua Masjid ditutup di Kota Padang dan jama’ah tidak diperbolehkan untuk sholat di Masjid serta semua kegiatan di Masjid dihentikan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perencanaan dakwah yang dilihat dari program dakwah, anggaran dakwah dan penjadwalan dakwah pada masa pandemi covid-19 di Masjid Nurul Ikhlas Andalas. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan yang menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Adapun sumber data dalam penelitian ini adalah pengurus Masjid, mudir Masjid, Jama’ah dan da’i yang berceramah pada masa pandemi covid-19 di Masjid Nurul Ikhlas Andalas Kota Padang. Teknik pengolahan data dilakukan dengan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, analisis data dan penarikan kesimpulan. Dari hasil penelitian ini ditemukan bahwa manajemen perencanaan dakwah pada masa pandemi covid-19 di Masjid Nurul Ikhlas Andalas mempunyai perencanaan yang bagus dalam melaksanakan program dakwah yaitu Live Streaming pada bulan Ramadhan tahun 2020, program yang telah dirumuskan dan dibuat oleh Masjid Nurul Ikhlas Andalas sudah berjalan dengan baik walaupun dalam masa pandemi covid-19, namun ada beberapa kendala dari pelaksanaan program ini mulai dari peralatan untuk melaksanakan acara Live Streaming tersebut seperti kamera, monitor, wifi serta dari mendatangkan Ustadz yang akan berceramah di Masjid ini, ada beberapa narasumber yang tidak bisa datang dengan alasan takut karena pandemi, Ustadz nya belum siap karena acaranya Live / langsung, dan ada juga karena Ustadz nya Pegawai Negeri Sipil, Ustadz itu mempunyai jabatan sehingga tidak sanggup datang untuk kegiatan Live Streaming. Anggaran yang ditetapkan pada Masjid Nurul Ikhlas Andalas ini tidak mengalami masalah namun pelaporan terkait dana keluar, dana masuk dan saldo pada program Live Streaming tidak ada laporannya. Penjadwalan program Live Streaming sudah terlaksana dengan baik namun ada sedikit kendala yaitu dari Ustadz yang telah dijadwalkan itu ada yang tidak bisa hadir karena beberapa alasan tapi langsung bisa dicarikan penggantinya oleh Manajer Masjid Nurul Ikhlas Andalas

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Manajemen Dakwah
Depositing User: Lusi Ismail Lusi
Date Deposited: 06 Oct 2022 05:23
Last Modified: 06 Oct 2022 05:23
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/11293

Actions (login required)

View Item View Item