PEMANFAATAN MEDIA MIND MAPPING MENGGUNAKAN APLIKASI EDRAWMIND UNTUK PENINGKATAN HASIL BELAJAR PADA MATA PELAJARAN FIKIH KELAS VIII MTsN 2 KOTA PADANG

Rahayu, Zulkarnain (2022) PEMANFAATAN MEDIA MIND MAPPING MENGGUNAKAN APLIKASI EDRAWMIND UNTUK PENINGKATAN HASIL BELAJAR PADA MATA PELAJARAN FIKIH KELAS VIII MTsN 2 KOTA PADANG. Skripsi thesis, universitas Islam Negeri imam bonjol Padang.

[img] Text
Rahayu Zulkarnain_1814010082_Cover, Persetujuan Pembimbng, Lembar Pengesahan, Abstrak, Kata Pengantar, Daftar isi, Daftar Tabel, Darftar Lampiran-1 - Dinda Oktaviana.pdf

Download (256kB)
[img] Text
Rahayu Zulkarnain_1814010082_BAB 1 - Fuji sri Hartati.pdf

Download (564kB)
[img] Text
Rahayu Zulkarnain_1814010082_BAB II - Fuji sri Hartati.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (464kB)
[img] Text
Rahayu Zulkarnian_1814010082_BAB III - Dinda Oktaviana.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Rahayu Zulkarnain_1814010082_BAB IV - Fuji sri Hartati.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (492kB)
[img] Text
Rahayu Zulkarnain_1814010082_BAB V - Fuji sri Hartati.pdf

Download (382kB)
[img] Text
Rahayu Zulkaarnain_1814010082_Fulltext - Fuji sri Hartati.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi rendahnya hasil belajar Mata Pelajaran Fikih peserta didik di MTsN 2 Kota Padang. Hal ini terlihat bahwa banyak nilai peserta didik yang berada dibawah KKM (Kriteria Ketuntasan Minimal). KKM (Kriteria Ketuntasan Minimal) Mata Pelajaran Fikih kelas VIII di MTsN 2 Kota Padang yaitu nilai 80. Penyebabnya adalah kurangnya minat peserta didik dalam mengikuti kegiatan pembelajaran. Oleh sebab itu, untuk mengaktifkan dan meningkatkan hasil belajar peserta didik diperlukan sebuah media pembelajaran, yaitu dengan menggunakan media Mind Mapping yang dibuat menggunakan aplikasi Edrawmind. Batasan masalah dalam penelitian ini adalah pelaksanaan pembelajaran pada Mata Pelajaran Fikih dengan menggunakan media Mind Mapping yang dibuat menggunakan aplikasi Edrawmind, Gambaran hasil belajar peserta didik yang diajarkan dengan media Mind Mapping menggunakan aplikasi Edrawmind dengan media pembelajaran biasa (konvensional) di kelas VIII di MTsN 2 Kota Padang, dan perbandingan hasil belajar Mata Pelajaran Fikih yang menggunakan media Mind Mapping dengan media konvensional di MTsN 2 Kota Padang. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah True Eksperimen dengan rancangan penelitian Pre-test Post-test Control Group Design. Populasi penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas VIII MTsN 2 Kota Padang Tahun Ajaran 2021/2022 yang terdiri dari delapan kelas. Sampel diambil secara acak, dan dalam penelitian ini kelas eksperimen yaitu peserta didik kelas VIII.2 dan kelas kontrol yaitu peserta didik kelas VIII.3. Berdasarkan analisis data dan hasil penelitian ditemukan bahwa pembelajaran dengan menggunakan media Mind Mapping dapat meningkatkan hasil belajar Mata Pelajaran Fikih. Hal ini ditunjukkan dari hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai rata-rata post-test kelas eksperimen (82,88) lebih tinggi dari pada nilai rata-rata post-test kelas kontrol (76,12). Berdasarkan uji hipotesis atau uji t dengan SPSS versi 19 diperoleh signifikan alfa dalam dua sisi (2-tailed) sebesar 0,32, maka dapat diambil kesimpulan (0,32 < 0,55). Dengan demikian, Ha diterima dan Ho ditolak, artinya terdapat perbedaan hasil belajar pada Mata Pelajaran Fikih yang signifikan dengan menggunakan media Mind Mapping yang dibuat menggunakan aplikasi Edrawmind untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas VIII di MTsN 2 Kota Padang.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ratnawita Pustakawan
Date Deposited: 30 Sep 2022 02:38
Last Modified: 30 Sep 2022 02:38
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/11079

Actions (login required)

View Item View Item