HUBUNGAN DISIPLIN KERJA DENGAN KINERJA TENAGA KEPENDIDIKAN MADRASAH TSANAWIYAH NEGERI (MTsN) DI KOTA PARIAMAN

LAILATUL, SA'DIAH (2022) HUBUNGAN DISIPLIN KERJA DENGAN KINERJA TENAGA KEPENDIDIKAN MADRASAH TSANAWIYAH NEGERI (MTsN) DI KOTA PARIAMAN. Skripsi thesis, universitas Islam Negeri imam bonjol Padang.

[img] Text
Krismayani_1814030042_Cover,dll - Krisma Yani.pdf

Download (857kB)
[img] Text
LAILATUL SA_DIAH 1814030022 COVER, Dll - Lailatul Sa_diah.pdf

Download (1MB)
[img] Text
LAILATUL SA_DIAH 1814030022 BAB 1 - Lailatul Sa_diah.pdf

Download (462kB)
[img] Text
LAILATUL SA_DIAH 1814030022 BAB 2 - Lailatul Sa_diah.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (754kB)
[img] Text
LAILATUL SA_DIAH 1814030022 BAB 3 - Lailatul Sa_diah.pdf

Download (866kB)
[img] Text
LAILATUL SA_DIAH 1814030022 BAB 4 - Lailatul Sa_diah.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (586kB)
[img] Text
LAILATUL SA_DIAH 1814030022 BAB 5 - Lailatul Sa_diah.pdf

Download (354kB)
[img] Text
LAILATUL SA_DIAH 1814030022 FULLTEXT - Lailatul Sa_diah.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Disiplin kerja merupakan salah satu indikator penting dalam kinerja dimana Untuk mempertahankan kinerja yang baik tentu harus mengikuti aturan-aturan yang berlaku. Semakin baik baik disiplin kerja seorang pegawai maka semakin baik pula kinerja pegawai tersebut.Namun fenomena yang terjadi pada Madrasah Tsanawiayh Negeridi Kota Pariaman dalam hal disiplin kerja ketaatan terhadap peraturan masih belum diterapkan dengan baik dan kurang bertanggung jawab atas tugas yang diberikan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat Hubungan Disiplin Kerja Dengan Kinerja Tenaga Kependidikan Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Di Kota Pariaman dan seberapa besar hubungan disiplin kerja dengan kinerja tenaga kependidikan Madrasah Tsanawiayh Negeri di Kota Pariaman. Metode Penelitian yang digunakan adalah Kuantitatif, dimana metode ini digunakan untuk mengetahui Disiplin Kerja dan Kinerja Tenaga Kependidikan Madrasah Tsanawiayh NegeriDi Kota Pariaman. Populasi penelitian ini adalah keseluruhan Tenaga Kependidikan Madrasah Tsanawiayh Negeri Di Kota Pariaman berjumlah 20 orang, dan dilakukan penarikan sampel sebanyak populasi yang ada. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan Angket. Instrumen yang digunakan untuk mengukur disiplin kerja dan kinerja Tenaga Kependidikan ini adalah angket yang terdiri dari 45 item pernyataan. Dari hasil perhitungan product moment diperoleh nilai r sebesar 0,714 kemudian untuk mengetahui apakah hasil tersebut mempunyai pengaruh erat atau tidak, maka nilai r (korelasi) dilihat tabel korelasi Product Moment, dengan nilai r tabel pada n = 22 untuk taraf siginifikan 0,05, dimana diperoleh hasil r tabel 0,05, sebesar 0,444 pada n = 20. Dengan demikian maka r hitung > r tabel yaitu 0,714 > 0,444, berarti disiplin kerja dengan kinerja karyawan mempunyai hubungan yang kuat atau erat. Tingkat keeratan tersebut dapat diketahui dengan cara melihat tabel interpretasi, dimana r = 0,714 terletak antara 0,60 – 0,799 yang berarti mempunyai hubungan kuat dan positif antara disiplin kerja dan kinerja Tenaga Kependidikan. Dengan demikian hipotesis yang menyatakan bahwa Disiplin Kerja ada hubungannya dengan kinerja Tenaga Kependidikan di Madrasah Tsanawiayh NegeriDi Kota Pariaman. Sedangkan Nilai determinasi (R2) sebesar 50.980, artinya Hubungan Disiplin Kerja Dengan Kinerja Tenaga Kependidikan Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Di Kota Pariaman adalah sebesar 50.98%. sisanya 49.02% disebabkan oleh faktor lain yang tidak dimasukkan kedalam model.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam Konsentrasi Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: Ratnawita Pustakawan
Date Deposited: 22 Sep 2022 01:33
Last Modified: 22 Sep 2022 01:33
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/10857

Actions (login required)

View Item View Item