PENERAPAN MODEL COOPERATIF LEARNING PADA TEMA 3 MAKANAN SEHAT DI KELAS V SDN 04 PASAR AMBACANG KECAMATAN KURANJI KOTA PADANG

Daren Azwir, Daren (2019) PENERAPAN MODEL COOPERATIF LEARNING PADA TEMA 3 MAKANAN SEHAT DI KELAS V SDN 04 PASAR AMBACANG KECAMATAN KURANJI KOTA PADANG. Skripsi thesis, UIN Imam Bonjol Padang.

[img] Text
2. Cover, Persetujuan Pembimbing dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text
3. BAB I.pdf - Published Version

Download (321kB)
[img] Text
4. BAB II.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (504kB)
[img] Text
5. BAB III.pdf - Published Version

Download (175kB)
[img] Text
6. BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (345kB)
[img] Text
7. BAB V.pdf - Published Version

Download (139kB)
[img] Text
8. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (186kB)
[img] Text
9. GABUNGAN SKRIPSI.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi ini disusun oleh Daren Azwir NIM.1414070330 dengan judul “Penerapan Model Cooperative Learning pada Tema 3 Makanan Sehat di Kelas V SDN 04 Pasar Ambacang Kecamatan Kuranji Kota Padang” Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Imam Bonjol Padang Tahun 1440 H/ 2019 M. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya perilaku dari peserta didik di dalam kegiatan belajar kelompok yang lebih banyak bermain, berjalan dikelas, juga berbicara terhadap sesamanya, serta peserta didik yang bekerja sendirian tanpa melibatkan teman kelompoknya. Hal ini berlawanan dengan pembelajaran kooperatif yang menekankan sikap saling bekerjasama serta tolong menolong. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana penerapan model cooperative learning pada tema 3 makanan sehat di kelas V SDN 04 Pasar Ambacang Kecamatan Kuranji Kota Padang?. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk menjelaskan penerapan model cooperative learning dilihat dari segi rancangan pembelajaran, pelaksanaannya dalam pembelajaran, serta menjelaskan hasil belajar siswa dengan menerapkan model cooperative learning pada pembelajaran tematik. Jenis penelitiannya yaitu penelitian lapangan bersifat deskriptif kualitatif. Sumber data penelitian ini terdiri dari sumber data primer yaitu seorang pendidik dan 27 orang peserta didik di keals V dan sumber data sekunder yaitu rencana pelaksanaan pembelajaran, catatan pendidik, buku nilai pendidik. Teknik wawancara, observasi, dokumentasi, dan triangulasi digunakan untuk memperoleh data. Kemudian data diolah dengan cara reduksi data, display data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini diantaranya pendidik sudah menyiapkan rancangan model cooperative learning dengan cara menggabungkan peserta didik yang pintar dengan peserta didik yang menengah, dan lemah dalam belajar agar peserta didik yang lemah dapat dibantu dalam memahami materi oleh peserta didik yang pintar. Serta penyusunan RPP belum sesuai dengan Permendikbud No 22 Tahun 2016. Pendidik menerapkan model cooperative learning bertujuan untuk mengembangkan keterampilan, dan sikap peserta didik. Hasil belajar mayoritas peserta didik juga mencapai nilai KKM dimana dari 27 peserta didik, hanya 7 peserta didik yang hasil belajarnya belum tuntas dan melakukan remedial. Kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini yaitu pertama, rancangan model cooperative learning dengan cara menggabungkan peserta didik yang pintar dengan peserta didik yang menengah, dan lemah dalam belajar agar peserta didik yang lemah dapat dibantu dalam memahami materi oleh peserta didik yang pintar. Kedua, penerapan model cooperative learning bertujuan untuk mengembangkan sikap dan keterampilan peserta didik dalam hal kerja sama, percaya diri, bertanggung jawab. Ketiga, hasil belajar peserta didik dengan menggunakan model cooperative learning pada pembelajaran tematik dikatakan tuntas karena hanya 7 orang peserta didik yang melakukan kegiatan remedial.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Evalina Eva Pustakawan
Date Deposited: 28 Jul 2022 08:02
Last Modified: 28 Jul 2022 08:02
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/10337

Actions (login required)

View Item View Item