RANI LUCI RAHAYU, RANI LUCI (2022) Pengaruh pelayanan perizinan terpadu satu pintu terhadap daya tarik investasi di kota padang. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI IMAM BONJOL.
Text (Skripsi)
Rani Luci Rahayu.pdf - Published Version Download (2MB) |
Abstract
Sebagai upaya untuk pertumbuhan perekonomian negara setelah terjadinya finansial krisis di seluruh perekonomian dunia, dan sebagai upaya untuk menunjang kebijakan yang dilakukan oleh pemerintah, diperlukannya investor untuk memberikan perannya melalui pasar modal. Pelayanan publik masih diwarnai oleh pelayanan yang sulit untuk diakses, prosedur yang berbelit-belit ketika harus mengurus suatu perijinan tertentu, biaya yang tidak jelas serta terjadinya praktek pungutan liar dan lain sebagainya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kebijakan pelayanan perizinan terpadu satu pintu terhadap daya tarik investasi di Kota Padang. Penelitian ini merupakan jenis penelitian field research dengan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan data primer. Data primer yang diperoleh dari kuesioner yang dibagikan para pengusaha yang berada di Kota Padang sebanyak 43 responden. Adapun data ini ditabulasi dengan program excel dan diolah dengan bantuan perangkat lunak program SPSS versi 20. Dan di analisis menggunakan metode analisis regresi linear sederhana. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, adanya pengaruh secara signifikan variabel pelayanan terhadap daya tarik investasi di Kota Padang. Pelayanan PTSP yang diberikan oleh BPKM Sumatera Barat memberikan pengaruh sebesar 66,2% terhadap daya tarik investasi, sedangkan sisanya dipengaruhi oleh faktor-faktor lain yang tidak dimasukkan dalam penelitian ini sebesar 43,8 %. Secara hasil uji t atau parsial, Pelayanan PTSP berpengaruh positif signifikan terhadap daya tarik investasi. Nilai t sebesar 5.439 lebih besar dari nilai t tabel hitung 1,686, yang berarti hipotesis Ha diterima bahwa kebijakan PTSP berpengaruh terhadap daya tarik investasi, dan Ho ditolak
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pengaruh, Pelayanan, Daya tarik investasi, PTSP |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syari'ah |
Depositing User: | Bustanul Syukri Pustakawan |
Date Deposited: | 27 Jul 2022 23:38 |
Last Modified: | 27 Jul 2022 23:38 |
URI: | http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/10332 |
Actions (login required)
View Item |