Perlindungan Hukum Terhadap Konsumen Dalam Transaksi E-Commerce Dengan Sistem Dropshipping

SANGKOT HALOMOAN, - (2018) Perlindungan Hukum Terhadap Konsumen Dalam Transaksi E-Commerce Dengan Sistem Dropshipping. Skripsi thesis, UIN Imam Bonjol Padang.

[img] Text
1. Cover, Persetujuan Pembimbing, Pengesahan dan Abstrak.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2. BAB I.pdf - Published Version

Download (246kB)
[img] Text
3. BAB II.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (309kB)
[img] Text
4. BAB III.pdf - Published Version

Download (280kB)
[img] Text
5. BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (296kB)
[img] Text
6. BAB V.pdf - Published Version

Download (164kB)
[img] Text
7. Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (180kB)
[img] Text
8. Gabungan Keseluruhan Skripsi.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (22MB)

Abstract

Skripsi ini berjudul “PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP KONSUMEN DALAM TRANSAKSI E-COMMERCE DENGAN SISTEM DROPSHIPPING” ditulis oleh Sangkot Halomoan, NIM 1413030533 pada Fakultas Syari’ah Jurusan Hukum Ekonomi Syari’ah. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh transaksi jual beli E-Commerce menggunakan sistem Dropshipping. Dropshipping adalah sistem penjualan tanpa harus memiliki produk apapun secara fisik melainkan hanya mengiklankan gambar dan deskripsi produk melalui media sosial. Dalam transaksi ini sering terjadi wanprestasi dari pelaku usaha disebabkan karena tidak bertemunya penjual (Dropshipper) dengan pembeli (Konsumen) secara langsung. Adapun pertanyaan penelitian yang diajukan ada dua. Pertama, apa bentuk perlindungan hukum terhadap konsumen dalam transaksi E-Commerce sistem Dropshipping? Kedua, bagaimana tanggung jawab Dropshipper dalam melindungi konsumen transaksi E-Commerce sistem Dropshipping? Untuk memperoleh jawaban dari pertanyaan penelitian tersebut, penulis melakukan penelitian lapangan dan kepustakaan dengan menggunakan metode wawancara dan observasi partisipan. Sedangkan teknik analilsis yang penulis gunakan adalah teknik analisis data deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil analisis, konsumen dalam transaksi E-Commerce sistem Dropshipping dilindungi haknya oleh Undang-Undang Perlindungan Konsumen apabila terjadi wanprestasi dari pihak pelaku usaha berupa perlindungan untuk mendapatkan advokasi dan upaya penyelesaian sengketa perlindungan konsumen secara patut; perlindungan untuk mendapat pembinaan dan pendidikan konsumen serta perlindungan untuk mendapatkan kompensasi, ganti rugi, penggantian, apabila barang yang diterima tidak sesuai dengan perjanjian atau tidak sebagaimana mestinya. Perlindungan yang diberikan oleh undang-undang tersebut adalah sejalan dengan Perlindungan Konsumen dalam Hukum Islam karena pada prinsipnya perlindungan tersebut bertujuan untuk mewujudkan kemaslahatan bagi konsumen. Dalam transaksi E-Commerce sistem Dropshipping menimbulkan beberapa hubungan hukum yang membuat adanya tanggung jawab masing- masing pihak yang harus dipenuhi apabila terjadi wanprestasi. Supplier bertanggung jawab kepada Dropshipper dan Dropshipper bertanggung jawab kepada konsumen dengan menjamin barang yang dikirim adalah barang yang sesuai dengan permintaan konsumen serta meminimalkan kemungkinan terjadinya kelalaian dalam pengiriman barang. Apabila barang yang diterima oleh konsumen cacat atau tidak sesuai dengan apa yang diperjanjikan, maka Dropshipperlah yang harus bertanggung jawab kepada konsumen dengan cara membantu dalam penggantian barang atau menggembalikan uang kepada konsumen.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Ekonomi Syari'ah
Depositing User: Users 22 not found.
Date Deposited: 15 Aug 2019 02:14
Last Modified: 15 Aug 2019 02:14
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/2935

Actions (login required)

View Item View Item