PENGEMBANGAN MODUL PENGGUNAAN MULTIMEDIA INTERAKTIF LECTORA INSPIRE DALAM PEMBUATAN MEDIA PEMBELAJARAN OLEH PENDIDIK IPA DI MAN 1 PADANG

MUHAMMAD RIFAN ASRADI, - (2018) PENGEMBANGAN MODUL PENGGUNAAN MULTIMEDIA INTERAKTIF LECTORA INSPIRE DALAM PEMBUATAN MEDIA PEMBELAJARAN OLEH PENDIDIK IPA DI MAN 1 PADANG. Skripsi thesis, UIN Imam Bonjol Padang.

[img] Text
Cover, Persetujuan Pembimbing, Abstrak.pdf - Published Version

Download (181kB)
[img] Text
BAB I.pdf - Published Version

Download (126kB)
[img] Text
BAB II.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (459kB)
[img] Text
BAB III.pdf - Published Version

Download (172kB)
[img] Text
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (670kB)
[img] Text
BAB V.pdf - Published Version

Download (51kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (82kB)
[img] Text
FULL TEKS.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

Perkembangan teknologi yang semakin pesat menjadikan manusia semakin terikat dengan kecanggihan teknologi. Keterikatan ini juga terjadi di dunia pendidikan. Pendidik selaku tenaga pengajar, tidak hanya mengajarkan pelajaran secara konvensional, akan tetapi juga dituntut untuk menggunakan teknologi di dalam proses pembelajaran. Penggunaan teknologi dalam proses belajar mengajar menjadikan pembelajaran lebih menarik dan lebih interaktif. Hal ini dapat dicapai dengan proses pembelajaran menggunakan media pembelajaran yang interaktif yang dibuat oleh pendidik. Berdasarkan observasi yang dilakukan di MAN 1 Padang, pendidik IPA telah memiliki laptop. Akan tetapi pendidik belum mampu memaksimalkan penggunaannya sesuai dengan penggunaan kurikulum 2013 di sekolah. Pendidik diharapkan mampu menghasilkan media pembelajaran yang mudah dibuat dan interaktif. Namun, pendidik tidak terlalu paham terhadap tool sebuah aplikasi. Usaha untuk mengatasi permasalahan tersebut penulis mengembangkan sebuah produk berupa modul penggunaan aplikasi multimedia interaktif lectora inspire. Lectora inspire merupakan sebuah software authoring tool yang dapat digunakan untuk pembuatan media pembelajaran baik online maupun offline. Lectora inspire dapat digunakan untuk menggabungkan file berbentuk flash, video, gambar, audio, dan animasi dalam satu kesatuan yang utuh. Tujuan penelitian ini adalah dihasilkannya sebuah modul penggunaan multimedia interaktif lectora inspire yang valid, praktis, dan efektif. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian dan pengembangan Research and Development (R&D), yang dikembangkan oleh Borg and Gall. Model pengembangan ini terdiri dari 10 tahap, yaitu 1) tahap potensi dan masalah, 2) pengumpulan data, 3) desain produk, 4) validasi desain, 5) revisi desain, 6) uji coba produk, 7) revisi produk I, 8) uji coba pemakaian, 9) revisi produk II, 10) produksi massal. Uji validitas modul dilakukan oleh lima orang ahli. Uji praktikalitas oleh pendidik IPA MAN 1 Padang. Uji efektifitas terhadap modul dilakukan dengan melihat kemampuan pendidik IPA MAN 1 Padang menggunakan lembar angket efektifitas. Berdasarkan penelitian dan analisis data yang telah dilakukan diperoleh nilai validitas 97,57, dengan rincian: kelayakan isi 92,71, kelayakan konstruksi media 100, dan kelayakan bahasa 100. Nilai untuk praktikalitas adalah 90,70 yang diperoleh dari enam orang pendidik IPA. Perolehan nilai efektifitas modul penggunaan multimedia interaktif adalah 79,17. Jadi, dapat disimpulkan bahwa modul penggunaan multimedia interaktif lectora inspire telah valid, praktis dan efektif untuk digunakan pendidik dalam membantu membuat media pembelajaran. Kata kunci: modul, lectora inspire, Borg and Gall, media pembelajaran, pendidik IPA

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Tadris > Tadris IPA
Depositing User: Users 30 not found.
Date Deposited: 17 Jun 2019 03:45
Last Modified: 17 Jun 2019 03:45
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/2835

Actions (login required)

View Item View Item