Efek Kekerasan dalam Berpacaran di Kalangan Mahasiswa dan Implikasinya dalam Layanan Bimbingan dan Konseling

Kurnia, Suci (2024) Efek Kekerasan dalam Berpacaran di Kalangan Mahasiswa dan Implikasinya dalam Layanan Bimbingan dan Konseling. Skripsi thesis, UIN Imam Bonjol Padang.

[img] Text (Cover - Daftar Isi)
Suci Kurnia 1912020117 File Cover-Daftar Isi.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text (Bab I)
Suci Kurnia 1912020117 File Bab 1.pdf - Published Version

Download (736kB)
[img] Text (Bab III)
Suci Kurnia 1912020117 File Bab III.pdf - Published Version

Download (736kB)
[img] Text (Bab V - Daftar Pustaka)
Suci Kurnia 1912020117 File Bab V-Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (736kB)
[img] Text (Full Text)
Suci Kurnia 1912020117 Skripsi Full.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (9MB) | Request a copy

Abstract

Banyak terjadi kekerasan dalam pacaran. Korban kekerasan dalam pacaran biasanya mengalami trauma dan efek pada pikiran, perasaan, dan perilaku. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan efek kekerasan dalam pacaran di kalangan mahasiswa yang menjadi korban. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (field research) dengan metode penelitian kualitatif, pendekatan studi kasus. Subjek penelitian ini adalah mahasiswi korban kekerasan dalam pacaran. Diperoleh empat (4) orang mahasiswi korban kekerasan dalam pacaran dengan menggunakan teknik snowball sampling. Teknik pengumpulan data mengunakan observasi dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, pertama, pada aspek pikiran, informan berpikir bahwa pada saat terjadinya kekerasan dalam pacaran yang dialami para informan, mereka mewajarkan perilaku tersebut karena rasa sayang. Namun, lama kelamaan mereka menganggap ada yang salah dalam hubungan tersebut yang berujung pada informan memutuskan untuk mengakhiri hubungan Kedua, pada aspek perasaan, informan merasa saat terjadinya kekerasan dalam pacaran tersebut, mereka mengalami guncangan dalam hatinya, sedih, dan pikiran yang kacau. Serta menimbulkan trauma bagi diri korban. Ketiga, pada aspek perilaku, informan merespon kekerasan tersebut dengan diam menangis dan mengurung diri. Kemudian, lama kelamaan kejadian tersebut menyebabkan mereka menjadi lebih berhati-hati dalam bertindak serta mudah berprasangkan dan selektif untuk berhubungan dengan orang baru. Beberapa diantaranya mengaku mereka berubah menjadi lebih dewasa seperti, lebih tegas terhadap laki-laki, gampang emosi, gampang marah, dan masih larut dalam kesedihan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: kekerasan dalam pacaran, bimbingan dan konseling
Subjects: Agama Islam > Filsafat dan Perkembangan Islam > Psikologi Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Bimbingan Konseling Islam
Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: Ruang Baca FDIK
Date Deposited: 04 Sep 2024 06:49
Last Modified: 04 Sep 2024 06:49
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/23350

Actions (login required)

View Item View Item