PENGARUH PENDEKATAN CULTURALLY RESPONSIVE TEACHING (CRT) TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH DAN MOTIVASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VIII SMPN 3 X KOTO DIATAS

FITRI, TANTRI ALIYA (2024) PENGARUH PENDEKATAN CULTURALLY RESPONSIVE TEACHING (CRT) TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH DAN MOTIVASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VIII SMPN 3 X KOTO DIATAS. Skripsi thesis, UIN IMAM BONJOL PADANG.

[img] Text (COVER-DAFTAR ISI)
Tantri Aliya Fitri (2014040020)_Cover- Daftar Isi.pdf - Published Version

Download (2MB)
[img] Text (BAB I)
Tantri Aliya Fitri (2014040020)_BAB I.pdf - Published Version

Download (667kB)
[img] Text (BAB III)
Tantri Aliya Fitri (2014040020)_BAB III.pdf - Published Version

Download (920kB)
[img] Text (BAB V-DAFTAR PUSTAKA)
Tantri Aliya Fitri (2014040020)_BAB V-Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (723kB)
[img] Text (SKRIPSI FULL)
SKRIPSI FULL_TANTRI ALIYA FITRI (2014040020).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya kemampuan pemecahan masalah dan motivasi belajar matematika siswa kelas VIII SMPN 3 X Koto Diatas yang disebabkan oleh pendekatan pembelajaran yang belum efektif dan kurangnya keterkaitan materi pembelajaran dengan kehidupan sehari-hari siswa. Salah satu solusi yang dapat digunakan adalah dengan menerapkan pendekatan Culturally Responsive Teaching (CRT). Penelitian ini bertujuan (1) Untuk mengetahui kemampuan pemecahan masalah siswa yang belajar menggunakan pendekatan Culturally Responsive Teaching (CRT) lebih tinggi daripada kemampuan pemecahan masalah siswa yang belajar menggunakan pendekatan Saintifik di kelas VIII SMPN 3 X Koto Diatas. (2) Untuk mengetahui motivasi belajar matematika siswa kelas VIII SMPN 3 X Koto Diatas yang belajar menggunakan pendekatan Culturally Responsive Teaching (CRT). Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan jenis penelitian quasi eksperimen dengan desain posttest only control group design. Populasi penelitian adalah siswa kelas VIII SMPN 3 X Koto Diatas Tahun Pelajaran 2023/2024. Populasi berdistribusi normal, memiliki variansi homogen, dan memiliki kesamaan rata-rata, maka teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling. Terpilih kelas VIII. A sebagai kelas eksperimen dan kelas VIII. B sebagai kelas kontrol. Teknik analisis data tes akhir menggunakan uji-t dan angket dengan menghitung derajat pencapaian. Hasil penelitian diperoleh nilai rata-rata tes kemampuan pemecahan masalah kelas eksperimen adalah 85,9 dan kelas kontrol adalah 69,7 dengan t_hitung=3,498 dan t_tabel=2,024 yang berarti t_hitung>t_tabel, maka H_0 ditolak dan H_1 diterima. Dapat disimpulkan bahwa kemampuan pemecahan masalah siswa yang belajar menggunakan pendekatan Culturally Responsive Teaching (CRT) lebih tinggi daripada kemampuan pemecahan masalah siswa yang belajar menggunakan pendekatan Saintifik di SMPN 3 X Koto Diatas. Motivasi belajar matematika siswa yang belajar menggunakan pendekatan Culturally Responsive Teaching (CRT) berada pada kriteria baik dengan persentase 79,88. Kata Kunci: Pendekatan Culturally Responsive Teaching (CRT), Kemampuan Pemecahan Masalah, Motivasi Belajar Matematika.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Pendekatan Culturally Responsive Teaching (CRT), Kemampuan Pemecahan Masalah, Motivasi Belajar Matematika.
Subjects: U Umum (General) > Pendidikan
U Umum (General) > Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Tadris > Tadris Matematika
Depositing User: Ruang Baca FTK 1
Date Deposited: 04 Sep 2024 06:56
Last Modified: 04 Sep 2024 06:56
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/22839

Actions (login required)

View Item View Item