Pengaruh Digital Payment dan Financial Attitude Terhadap Perilaku Konsumsi Mahasiswa UIN Imam Bonjol Padang

Fadhilah, Haris (2024) Pengaruh Digital Payment dan Financial Attitude Terhadap Perilaku Konsumsi Mahasiswa UIN Imam Bonjol Padang. Skripsi thesis, UIN Imam Bonjol Padang.

[img] Text (Cover - Daftar Isi)
Haris Fadhilah NIM 2016010123.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text (BAB I)
Haris Fadhilah NIM 2016010123.pdf - Published Version

Download (280kB)
[img] Text (BAB III)
Haris Fadhilah NIM 2016010123.pdf - Published Version

Download (217kB)
[img] Text (BAB V)
Haris Fadhilah NIM 2016010123.pdf - Published Version

Download (226kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
Haris Fadhilah NIM 2016010123.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Judul penelitian ini adalah “Pengaruh Digital Payment dan Financial Attitude Terhadap Perilaku Konsumsi Mahasiswa UIN Imam Bonjol Padang” disusun oleh Haris Fadhilah NIM 2016010123 Program Studi Ekonomi Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Universitas Negeri Islam Imam Bonjol Padang. Adanya kemudahan dan kenyamanan pada digital payment dan memiliki financial attitude yang baik akan mempengaruhi perilaku konsumsi di era digital saat ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh digital payment dan financial attitude terhadap perilaku konsumsi. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan analisis regresi linear berganda. Teknik pengambilan sampel menggunakan sampling purposive. Data diperoleh dari kusioner. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa FEBI BP 20 UIN Imam Bonjol Padang berjumlah 356 mahasiswa dan pengambilan sampel menggunakan rumus slovin dengan margin of error 10% memperoleh hasil sampel 78 mahasiswa. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa variabel digital payment berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel perilaku konsumsi sebesar 0,000 < 0,05 dengan t hitung 3,700 > t tabel 1,99210. Penelitian ini menunjukkan bahwa besarnya kemudahan dan kenyamanan pada digital payment, cenderung mendukung kebutuhan konsumsi secara efisien dan variabel financial attitude berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel perilaku konsumsi sebesar 0,001 < 0,05 dengan t hitung 3,534 > 1,99210. Penelitain ini menunjukkan bahwa individu dengan sikap keuangan yang baik cenderung dapat memilih pola konsumsi yang bijak.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Digital Payment, Financial Attitude, Perilaku Konsumsi
Subjects: U Umum (General) > Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syari'ah
Depositing User: Ruang Baca FEBI
Date Deposited: 04 Sep 2024 03:09
Last Modified: 04 Sep 2024 03:09
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/22660

Actions (login required)

View Item View Item