Strategi Pelaksanaan Bimbingan Haji Melalui Program Jendela Hati Pada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pesisir Selatan

Septiawan, Ferdi (2024) Strategi Pelaksanaan Bimbingan Haji Melalui Program Jendela Hati Pada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pesisir Selatan. Skripsi thesis, UIN Imam Bonjol Padang.

This is the latest version of this item.

[img] Text (Cover - Daftar Gambar - Ferdi Septiawan 2012030033)
Cover - Daftar Gambar - Ferdi Septiawan 2012030033.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text (BAB I - Ferdi Septiawan 2012030033)
BAB I - Ferdi Septiawan 2012030033.pdf - Published Version

Download (543kB)
[img] Text (BAB III - Ferdi Septiawan 2012030033 (1))
BAB III - Ferdi Septiawan 2012030033.pdf - Published Version

Download (378kB)
[img] Text (BAB V - DAFTAR PUSTAKA - Ferdi Septiawan 2012030033)
BAB V - DAFTAR PUSTAKA _ Ferdi Septiawan 2012030033.pdf - Published Version

Download (369kB)
[img] Text (Ferdi Septiawan 2012030033 - FullText.pdf)
Ferdi Septiawan 2012030033 - FullText.pdf.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi karena pelaksanaan bimbingan haji menjadi terbatas, kemudian dengan adanya program jendela hati yang merupakan ide dari Kepala Kementerian Agama Kabupaten Pesisir Selatan pada tahun 2020 dalam melayani jamaah haji berjalan dengan baik sampai pada tahun 2024 saat ini, karena segala fasilitas dalam kegiatan cukup memadai, sehingga para pemangku kepentingan bisa melaksanakan tugas dengan maksimal Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui strength (kekuatan), weakness(kelemahan), opportunity (peluang) dan threats(ancaman) dari pelaksanaan bimbingan haji melalui program jendela hati pada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pesisir Selatan. Metode penelitian ini adalah metode kualitatif dengan pendekatan field research, karena dianggap sangat relevan untuk menjelaskan permasalahan yang terjadi di lapangan dan mendapatkan data langsung di lapangan. Sumber data primer diperoleh langsung dari wawancara dengan Kepala Seksi Penyelenggara haji dan umrah, pranata komputer dan Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Bayang yang merupakan petugas haji pada tahun 2024. Sedangkan data sekunder diperoleh dari website dan observasi kegiatan di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pesisir Selatan. Adapun hasil penelitian menunjukkan bahwa Kekuatan yang terdapat dari pelaksanaan bimbingan haji melalui program jendela hati terletak pada aspek panduan teknis yang jelas serta infrastruktur dan fasilitas pendukung. Karena dengan berjalannya kedua aspek ini maka segala pelaksanaan dan pelayanan bimbingan kepada jamaah akan berjalan dengan baik dan efisien. Kelemahan yang terdapat dari pelaksanaan haji melalui program jendela hati adalah keterbatasan kuota haji dan koordinasi antar instansi yang masih perlu ditingkatkan. Peluang pada program jendela hati terdapat pada dukungan anggaran yang memadai dan pemanfaatan teknologi informasi. Sebab kalau tidak ada anggaran yang memadai, maka kegiatan tidak akan berjalan dan pelaksanaan kegiatan masih pada standar minimal dan belum mencapai standar maksimal. Begitu pula sebaliknya jika para jamaah tidak mengerti penggunaan teknologi informasi, maka jamaah akan ketinggalan informasi. Ancaman pelaksanaan haji terdapat pada perubahan kebijakan di Arab Saudi dan Fluktuasi Nilai tukar mata uang asing. Pada tahun 2024 ini kebijakan Arab Saudi adalah bertambahnya kuota haji. Sedangkan jika terjadi kenaikan harga dollar tentu akan menyebabkan kenaikan biaya yang ditanggung jamaah dalam melaksanakan ibadah haji ke tanah suci Arab Saudi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Strategi, Bimbingan Haji, Program, Jendela Hati
Subjects: Agama Islam > Fiqih (Hukum Islam) > Haji
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Manajemen Dakwah
Depositing User: Ruang Baca FDIK
Date Deposited: 28 Aug 2024 08:49
Last Modified: 28 Aug 2024 08:49
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/21655

Available Versions of this Item

Actions (login required)

View Item View Item