Intrik dalam Kisah Nabi Yusuf As perspektif Semiotika Michael Riffaterre

Masdalipah, Masdalipah (2024) Intrik dalam Kisah Nabi Yusuf As perspektif Semiotika Michael Riffaterre. Skripsi thesis, UIN Imam Bonjol Padang.

[img] Text (Cover-Daftar Isi)
Cover-Daftar Isi.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text (BAB I)
BAB I.pdf - Published Version

Download (485kB)
[img] Text (BAB III)
BAB III.pdf - Published Version

Download (305kB)
[img] Text (BAB V-Daftar Pustaka)
BAB V-Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (378kB)
[img] Text (File Full Text)
File Full Text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Latar belakang penelitian ini tentang intrik dalam kisah Nabi Yusuf dan para saudaranya, di mana saudara-daranya ini ingin menjauhkan Yusuf dari sang ayah, karena para saudaranya itu beranggapan bahwa ayah mereka telah pilih kasih dalam menempatkan kasih sayang sehingga terjadilah rasa cemburu, amarah yang akhirnya ingin menyingkirkan Yusuf. Namun pada kenyataannya ayah mereka itu hanya ingin melindungi Yusuf dari mimpi yang telah diceritakannya tersebut kepada ayahnya. Kemudian ada juga intrik Zulikha dengan Yusuf, intrik Zulaikha dengan suaminya (raja), intrik Zulaikha dengan wanita Mesir dan terakhir intrik Yusuf dengan saudara-saudaranya. Penelitian ini merupakan penelitian kepustakaan (library research), dengan teknik analisis yang digunakan dalam penelitian yaitu analisis deskriptif kualitatif di mana data-data diperoleh terlebih dahulu kemudian diuraikan secara jelas lalu ditafsirkan secara benar. Selanjutnya dihubungkan dengan semiotika Michael Riffaterre. Objek material dalam penelitian ini adalah ayat-ayat yang terdapat pada surah Yusuf dan diindikasikan terhadap kata intrik, sedangkan objek formalnya adalah semiotika dari Michael Riffaterre. Sumber data primer meliputi ayat al-Qur’an yang terdapat dalam surah Yusuf dan buku-buku yang berkaitan dengan Intrik dalam kisah Nabi Yusuf As dan semiotika dari Michael Riffaterre. Sedangkan sumber data skundernya adalah menggunakan sejumlah buku-buku, artikel, jurnal serta karya ilmiah yang berkaitan dengan yang akan dikaji. Pembaca tahap pertama yaitu pembacaan heuritik, di mana ditemukan banyaknya penyimpangan pada ayat-ayat al-Qur’an dalam kisah nabi Yusuf secara kaidah lalu dijelaskan maksud tahap pertama tadi dengan pembacaan tahap kedua yaitu pembacaan hermenutik, setelah pembacaan heuristic tadi ditemui makna-makna baruy pada ayat al-Qur’an dalam kisah nabi Yusuf tersebut.. Matrix kata kunci yang mewakili dari sebuah ayat al-Qur’an yang terdapat pada surah Yusuf dan yang terakhir ada hipogram atau bisa disebut juga dengan asbabun nuzul dari sebuah surah atau ayat al-Qur’an. Kata Kunci: Intrik, Kisah Nabi Yusuf, Semiotika Michael Riffaterre.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Intrik, Kisah Nabi Yusuf, Semiotika Michael Riffaterre.
Subjects: Agama Islam > Al-Qur'an dan Ilmu Berkaitan
Divisions: Program Pascasarjana > Program Magister > Ilmu Al-Qur`an dan Tafsir
Depositing User: Pusat Riset Pascasarjana
Date Deposited: 30 Mar 2024 17:23
Last Modified: 30 Mar 2024 17:23
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/20898

Actions (login required)

View Item View Item