Strategi Gerakan PELITA (Pemuda Lintas Agama) Kota Padang dalam Menyebarkan Nilai Toleransi Antar Umat Beragama di Tengah Masyarakat Mayoritas Islam Kota Padang

Aisah Siti, Aisah (2024) Strategi Gerakan PELITA (Pemuda Lintas Agama) Kota Padang dalam Menyebarkan Nilai Toleransi Antar Umat Beragama di Tengah Masyarakat Mayoritas Islam Kota Padang. Skripsi thesis, UIN Imam Bonjol Padang.

[img] Text (Cover sampai Daftar Isi)
Cover-Daftar Isi Siti Aisah 2015030018.pdf - Published Version

Download (557kB)
[img] Text (BAB I)
Bab 1 Siti Aisah 2015030018.pdf - Published Version

Download (183kB)
[img] Text (BAB III)
Bab 3 Siti Aisah 2015030018.pdf - Published Version

Download (172kB)
[img] Text (BAB V)
Bab 5 dan Daftar Pustaka Siti Aisah 2015030018.pdf - Published Version

Download (561kB)
[img] Text
Skripsi Siti Aisah Full Text 2015030018.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fakta bahwa meski masyarakat kota Padang dihiasi oleh keberagaman dalam hal agama atau keyakinan, tetapi dengan adanya kegigihan anak- anak muda kota Padang dalam merajut perdamaian yang berlandaskan nilai toleransi beragama, menjadi salah satu spirit dalam meminimalisir konflik yang disebabkan oleh adanya perbedaan tersebut, sehingga keharmonisan dalam relasi sosial dapat dicapai. Studi ini bertujuan untuk melihat bagaimana strategi gerakan PELITA (Pemuda Lintas Agama) Kota Padang dalam menyebarkan nilai toleransi antar umat beragama di tengah masyarakat mayoritas Islam Kota Padang. Terdapat dua hal penting yang dilihat dalam studi ini. Pertama, apa peluang dan tantangan yang dihadapi PELITA dalam menyebarkan nilai toleransi. Kedua, apa upaya yang dilakukan PELITA dalam menyebarkan nilai toleransi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode penelitian lapangan (field research). Informan ditetapkan dengan memakai teknik purposive sampling yang terdiri dari pengurus PELITA, pengawas PELITA dan peserta dari kegiatan PELITA. Observasi, wawancara dan dokumentasi adalah metode yang digunakan untuk mendapatkan dan mengumpulkan data. Setelah data terkumpul, maka dianalisis menggunakan analisis Miles dan Huberman yang mencakup reduksi data, penyajian data dan kesimpulan/verifikasi data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: Pertama, terkait peluang yang dimiliki oleh PELITA sehingga dapat menyebarkan nilai toleransi beragama yaitu adanya sikap terbuka dan toleran baik dari masyarakat setempat, pemuda-pemudi bahkan tokoh agama yang terdapat di kota Padang, adanya media sosial, terbangunnya relasi yang kuat dan cukup banyak dengan jaringan yang searah, adanya support dana, adanya pengurus dan anak-anak muda yang memiliki potensi terhadap penyebaran isu perdamaian, adanya nurani untuk bersatu serta adanya rasa solidaritas dan persaudaraan yang tinggi antar pengurus. Kedua, terkait tantangan yang dihadapi PELITA sehingga menjadi kendala dalam menyebarkan nilai toleransi beragama yaitu karena adanya prasangka buruk dan pandangan negatif dari beberapa kalangan dan oknum terhadap gerakan yang dibawa oleh PELITA, adanya sikap yang masih tertutup terhadap perbedaan agama, adanya klaim kebenaran dari sebagian kalangan dimana mereka menganggap agamanya yang paling benar sementara agama yang lain ialah agama yang salah, minoritasnya pemeluk agama Budha dan Hindu di kota Padang sehingga menyebabkan susahnya ditemui pemuda yang berasal dari dua agama tersebut untuk diajak bergabung, adanya kasus penolakan pendirian rumah ibadah, kurangnya jiwa kepemimpinan anggota pengurus, dan sulitnya merangkul anak-anak muda. Ketiga, terkait upaya-upaya yang dilakukan PELITA dalam menyebarkan nilai toleransi beragama yaitu dengan menyediakan ruang perjumpaan antar umat beragama untuk wadah melakukan diskusi, workshop dan dialog keagamaan, melakukan kegiatan sosial dengan melibatkan pemeluk agama yang berbeda seperti melakukan kampanye dan menyuarakan terkait isu KBB, Ikut aksi dalam advokasi kasus keberagaman seperti kampanye perdamaian, memanfaatkan kehadiran media sosial sebagai wadah untuk memperkenalkan gerakan PELITA kepada khalayak ramai terkait pentingnnya menanamkan nilai toleransi dan perdamaian dalam keberagaman, serta melakukan pembinaan dan pendampingan kepada anak-anak muda selaku penerus dan pemimpin dimasa yang akan datang

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Toleransi beragama, Strategi PELITA, Keberagaman Agama.
Subjects: H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama > Studi Agama-Agama
Depositing User: Ruang Baca FUSA
Date Deposited: 27 Mar 2024 02:44
Last Modified: 27 Mar 2024 03:03
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/19263

Actions (login required)

View Item View Item