Keutuhan Rumah Tangga Tenaga Kerja Indonesia (TKI) Luar Negeri di Kecamatan Kumun Debai Kota Sungai Penuh

Diyarti, Sisi (2024) Keutuhan Rumah Tangga Tenaga Kerja Indonesia (TKI) Luar Negeri di Kecamatan Kumun Debai Kota Sungai Penuh. Skripsi thesis, UIN Imam Bonjol Padang.

[img] Text (Cover - Daftar isi)
Sisi Diyarti 2220040037 Cover-Daftar isi.pdf - Published Version

Download (2MB)
[img] Text (Full text)
Sisi Diyarti 2220040037 full text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[img] Text (Bab I)
Sisi Diyarti 2220040037 bab I.pdf - Published Version

Download (293kB)
[img] Text (Bab III)
Sisi Diyarti 2220040037Bab III.pdf - Published Version

Download (76kB)
[img] Text (Bab V)
Sisi Diyarti 2220040037 Bab V.pdf - Published Version

Download (381kB)

Abstract

Ketentuan yang mengatur hak dan kewajiban suami dan istri dalam rumah tangga adalah untuk membantu mereka memahami satu sama lain dan wewenang mereka. Mereka dapat menentukan hak mana yang menjadi milik suami atau istri, serta kewajiban mana yang menjadi milik suami atau istri. Hubungan antara suami dan istri terlihat jelas karena adanya hak dan kewajiban yang menuntut mereka untuk saling melengkapi dalam berbagai kegiatan rumah tangga. Studi ini menguji keutuhan rumah tangga istri yang mencari nafkah ke luar negeri sebagai tenaga kerja Indonesia yang berasal dari Kecamatan Kumun Debai Kota Sungai Penuh. maka jenis penelitian ini yang dilakukan dengan penelitian lapangan (field research) dengan metode penelitian yang bersifat deskriptif kualitatif (memaparkan) apa yang telah terjadi di lapangan. Penelitian ini mendeskripsikan tentang kasus-kasus istri sebagai tenaga kerja indonesia (TKI) luar negeri faktor penyebab dan akibatnya terhadap keutuhan rumah tangga di Kecamatan Kumun Debai Kota Sungai Penuh. Metode Stusi ini mengumpulkan data melalui wawancara, sepuluh istri yang berada di luar negeri, 2 suami, 5 orang tetangga dan 2 orang tua dari istri yang berada di Malaysia sebagai tanaga kerja Indonesia, yang bekerja bekerja sebagai TKI di Malaysia di Kecamatan Kumun Debai Kota Sungai Penuh baik yang bersangkutan maupun yang tidak bersangkutan dengan permasalahan tersebut. Teknik yang digunakan oleh peneliti untuk mendapatkan dokumen-dokumen yang berkaitan dengan judul yang sedang peneliti bahas baik dalam bentuk teks tertulis maupun gambar atau foto. Hasil studi ini menunjukkan setiap kasus yang terjadi sebelum dan sesudah istri yang bekerja di luar negeri adalah terjadinya perselingkuhan, kekerasan dalam rumah tangga, dan juga si suami yang menikah lagi tanpa sepengetahuan dari istri. Faktor landasan utama istri menjadi tenaga kerja Indonesia ada melarikan diri dari rumah tangga yang banya masalah, namun ada faktor lain, seperti faktor ekonomi, faktor biaya pendidikan dan faktor lapangan kerja. Terdapat akibat-akibat yang terjadi terhadap keluarga mereka menjadi tenaga kerja Indonesia timbulnya penyesalan, kekerasan dalam rumah tangga, cemburu, perceraian dan anak tidak terurus atau pembangkang. Temuan pada studi ini diharapkan dapat memberi pemahaman yang lebih baik tentang keutuhan rumah tangga tenaga kerja Indonesia (TKI) luar negeri di Kecamatan Kumun Debai Kota sungai penuh. peneliti berharap kepada pasangan suami istri yang menjadi tenaga kerja Indonesia agar tidak membawa dampak buruk dalam perkawinan, karena itu akan berakibat banyak pengaruh atau akibat dalam keutuhan rumah tangga.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Nafkah, Rumah Tangga, Tenaga Kerja Indonesia
Subjects: H Social Sciences > HQ The family. Marriage. Woman
Divisions: Program Pascasarjana > Program Magister > Hukum Keluarga
Depositing User: Pusat Riset Pascasarjana
Date Deposited: 26 Mar 2024 06:26
Last Modified: 26 Mar 2024 15:11
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/19098

Actions (login required)

View Item View Item