Praktik Nikah Siri Di Kenagarian Sungai Talang Kecamatan Guguak Kabupaten Lima Puluh Kota Serta Dampaknya Terhadap Keharmonisan Keluarga

Anggraini, Berlian (2023) Praktik Nikah Siri Di Kenagarian Sungai Talang Kecamatan Guguak Kabupaten Lima Puluh Kota Serta Dampaknya Terhadap Keharmonisan Keluarga. Skripsi thesis, FAKULTAS SYARIAH.

[img] Text (COVER-DAFTAR ISI)
COVER BERLIAN.pdf - Published Version

Download (427kB)
[img] Text (BAB I)
BAB I Berlian Anggraini.pdf - Published Version

Download (660kB)
[img] Text (BAB III)
BAB III Berlian Anggraini.pdf - Published Version

Download (650kB)
[img] Text (BAB V)
BAB V Berlian Anggraini.pdf - Published Version

Download (488kB)
[img] Text (FullText Berlian Anggraini)
Berlian Anggraini FullText.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul Praktik Nikah Siri Di Kenagarian Sungai Talang Kecamatan Guguak Kabupaten Lima Puluh Kota Serta Dampaknya Terhadap Keharmonisan Keluarga oleh Berlian Anggraini NIM 1913010152 Prodi Hukum Keluarga Fakultas Syari’ah UIN Imam Bonjol Padang. Penulisan skripsi ini dilatarbelakangi oleh adanya pengarah bagi pasangan yang akan melakukan nikah siri yang terdapat di Kenagarian Sungai Talang Kecamatan Guguak Kabupaten Lima Puluh Kota. Rumusan masalah yang penulis gunakan adalah 1) Apa faktor yang melatarbelakangi terjadinya nikah siri di Kenagarian Sungai Talang ? 2) Bagaimana praktik nikah siri yang terjadi di Kenagarian Sungai Talang ? 3) Bagaimana dampak nikah siri terhadap keharmonisan keluarga di Kenagarian Sungai Talang ? Penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan jenis data primer dan sekunder. Penulis menggunakan pendekatan kualitatif. Data yang diperoleh diolah dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif dan dirumuskan dalam bentuk kalimat. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa: 1) Faktor-faktor penyebab terjadinya pernikahan siri di Kenagarian Sungai Talang secara umum adalah masyarakat masih belum tahu tentang pentingnya mencatatkan pernikahannya di KUA, juga alasan lain seperti faktor ekonomi dan tidak direstui orang tua dan anggapan bahwa yang penting menikah daripada berzina sehingga pernikahan dilakukan seperti itu saja pada akhirnya tidak memiliki kekuatan hukum tetap. 2) Praktik dari nikah siri yang terjadi di Kenagarian Sungai Talang tidak sesuai dengan tujuan pernikahan yang seungguhnya dalam Islam yaitu salah satunya istri dan anak tidak mendapat harta warisan dari pernikahan yang dilakukan karena pernikahan tersebut tidak tercatat di badan pemerintahan. 3) Dampak pernikahan siri terhadap keharmonisan keluarga yaitu sangat berdampak negatif, baik itu terhadap istri maupun anak, keharmonisan yang seharusnya terjalin di dalam keluarga tidak didapatkan karena dampak dari pernikahan siri. Kata kunci: Pernikahan, nikah siri, keluarga harmonis.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pernikahan, Nikah Siri, Keluarga Harmonis.
Subjects: U Umum (General)
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Keluarga
Depositing User: Ruang Baca Fakultas Syariah
Date Deposited: 13 Oct 2023 03:46
Last Modified: 13 Oct 2023 03:46
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/17743

Actions (login required)

View Item View Item