ANALISIS GEGAR BUDAYA PADA MAHASISWA PERANTAU SIBOLGA DI UIN IMAM BONJOL PADANG DALAM PERSPEKTIF KONSELING LINTAS BUDAYA

lubis, riska nastia (2023) ANALISIS GEGAR BUDAYA PADA MAHASISWA PERANTAU SIBOLGA DI UIN IMAM BONJOL PADANG DALAM PERSPEKTIF KONSELING LINTAS BUDAYA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI IMAM BONJOL PADANG.

[img] Text (Cover, Pengesahan, Persetujuan Pembimbing, Kata Pengantar, Daftar Isi))
cover skripsi riska watermark - Published Version

Download (423kB)
[img] Text (Bab 1)
bab 1 skripsi riska watermark - Published Version

Download (316kB)
[img] Text (Bab 3)
bab 3 skripsi riska watermark - Published Version

Download (110kB)
[img] Text (Bab 5)
bab 5 skripsi riska watermark - Published Version

Download (234kB)
[img] Text (Full teks)
full teks skripsi riska - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (896kB) | Request a copy

Abstract

Skripsi ini berjudul “Analisis Gegar Budaya pada Mahasiswa Perantau Sibolga di UIN Imam Bonjol Padang Dalam Perspektif Konseling Lintas Budaya” disusun oleh Riska Nastia Lubis, NIM 1912020008, Jurusan Bimbingan Konseling Islam, pada Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi Universitas (UIN) Imam Bonjol Padang. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya perbedaan yang terjadi antara mahasiswa perantau Sibolga yang meninggalkan kampung halamannya dan datang ke tempat yang belum pernah ia kunjungi yaitu Kota Padang dan yang sedang berkuliah di UIN Imam Bonjol Padang dengan latar belakang budaya yang berbeda dengan budaya asalnya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui keadaan tentang reaksi emosi pada mahasiswa perantau Sibolga yang sedang berkuliah di UIN Imam Bonjol Padang, datang ke lingkungan baru dengan adanya perbedaan budaya mendasar. Setiap mahasiswa adalah orang yang sedang menempuh Pendidikan dan belajar di sebuah Kampus yang ada di Indonesia, dan mahasiswa yang baru pertama kali menginjakkan kaki ketempat yang baru ia kunjungi untuk berkuliah dan jauh dari lingkungan tempat tingggalnya serta memiliki perbedaan dengan tempat barunya. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan analisis deskriptif. Teknik pengumpulan datanya menggunakan observasi dan wawancara. Subjek penelitian dalam penelitian ini adalah mahasiswa perantau yang sedang berkuliah di UIN Imam Bonjol Padang dan berasal dari Sibolga Angkatan 2021 dan 2022 berjumlah 8 orang ditetapkan dengan menggunakan purposive sampling. Sedangkan teknik analisis data adalah reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa mahasiswa yang datang ke tempat baru dan adanya perbedaan budaya yang mendasar akan mengalami keterkejutan budaya seperti ketakutan, perasaan cemas, was-was, stress, bahkan putus asa dan dapat membuat dirinya menjadi tidak nyaman saat menjalankan kegiatan sehari-hari. Penyebab terjadinya gegar budaya pada mahasiswa perantau Sibolga di UIN Imam Bonjol Padang karena perilaku rasional adalah ketakutan yang dialami mahasiswa sewaktu pertama kali datang ketempat baru, adanya perbedaan bahasa, perubahan cuaca yang menyebabkan mahasiswa merasa jenuh dan kurang nyaman di tempat baru, faktor makanan. Kemudian penyebab gegar budaya pada mahasiswa perantau sibolga karena perilaku irasional adalah karena adanya prasangka yang belum tau kebenarannya benar atau salah, adanya penilaian yang diberikan orang lain kepada informan yang juga belum tentu kebenarannya sehingga dapat menyebabkan terjadinya perdebatan dan pertengkaran di antara informan pada lingkungan barunya. Dan perilaku nonrasional pada penelitian ini tidak terjadi pada mahasiswa Sibolga yang menjadi informan dalam penelitian ini. Dalam hal ini mahasiswa harus pandai menyesuaikan diri dan beradaptasi di tempat barunya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: U Umum (General) > Ilmu Sosial
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Bimbingan Penyuluhan Konseling Islam
Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Bimbingan Penyuluhan Konseling Islam
Depositing User: Ruang Baca FDIK
Date Deposited: 12 Oct 2023 02:59
Last Modified: 12 Oct 2023 02:59
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/17177

Actions (login required)

View Item View Item