INTERNALLISASI KERUKUNAN ANTAR SISWA MUSLIM DAN NON MUSLIM SMAN 1 BATANG ANAI

ANDIKA PUTRA, HENGKI (2023) INTERNALLISASI KERUKUNAN ANTAR SISWA MUSLIM DAN NON MUSLIM SMAN 1 BATANG ANAI. Skripsi thesis, UIN IMAM BONJOL PADANG.

[img] Text (Skripsi Full)
Full Skripsi.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img] Text (BAB V-Daftar Pustaka)
ilovepdf_merged.pdf - Published Version

Download (218kB)
[img] Text (BAB III)
BAB III hengki.pdf - Published Version

Download (125kB)
[img] Text (BAB 1)
BAB 1 hengki.pdf - Published Version

Download (230kB)
[img] Text (Cover-Daftar isi)
Cover-Daftar isi.pdf - Published Version

Download (1MB)

Abstract

Skripsi ini berjudul Penanaman Sikap Kerukunan Antar Siswa Muslim Dan Non Muslim Di Sman 1 Batang Anai. Ditulis oleh Hengki Andika Putra NIM 1915030008. Prodi Studi Agama-Agama UIN Imam Bonjol Padang. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kondisi bahwa SMAN 1 Batang Anai merupakan sekolah umum dan siswa-siswinya tidak hanya yang beragama islam melainkan juga ada Khatolik dan Protestan. Mereka berbaur dan berinteraksi antara yang satu dengan yang lain tanpa membedakan agama yang dianut, kerukunan hidup beragama di sekolah ini terjalin secara baik. Kondisi di atas membuat daya tarik bagi peneliti untuk dijadikan sebuah penelitian yang terkait dengan kerukunan hidup beragama siswa-siswi SMAN 1 Batang Anai.. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengungkap terwujudnya kerukunan hidup beragama siswa-siswi SMAN 1 Batang Anai. Penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif yakni menggambarkan dan menginterpretasi objek sesuai dengan apa adanya dan menganalisisnya dengan menggunakan logika ilmiah. Untuk mengumpulkan data yang dibutuhkan dilaksanakan riset lapangan dengan menggunakan teknik pengumpulan data yang terdiri dari observasi, wawancara dan dokumentasi. Dari hasil penelitian penulis menemukan bahwa kerukunan hidup beragama di SMAN 1 Batang Anai tidak terlepas dari visi dan misi untuk meningkatkan keimanan, ketakwaan dan budaya. Sedangkan misinya adalah mampu menjadikan siswa- siswa yang berguna bagi nusa dan bangsa, mengerti arti kebersamaan dan perbedaan, serta menumbuhkan sikap toleransi dan menghasilkan siswa-siswi yang disiplin serta mematuhi tata tertib guna menciptakan keadaan yang aman dan kondusif dalam pembelajaran.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Penanaman sikap kerukunan, siswa-siswi non muslim, Toleransi beragama
Subjects: U Umum (General)
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama > Studi Agama-Agama
Depositing User: Ruang Baca FUSA
Date Deposited: 05 Feb 2024 02:02
Last Modified: 05 Feb 2024 02:02
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/17113

Actions (login required)

View Item View Item