RASM DAN TANDA BACA PADA MANUSKRIP MUSHAF AL-QUR'AN SYEKH CUPAK BAANJUNGAN

Ridwan, Muhammad (2023) RASM DAN TANDA BACA PADA MANUSKRIP MUSHAF AL-QUR'AN SYEKH CUPAK BAANJUNGAN. Skripsi thesis, FAKULTAS USHULUDDIN DAN STUDI AGAMA.

[img] Text (Cover)
Muhammad Ridwan_1815020112_Cover.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text (BAB I)
Muhammad Ridwan_1815020112_BAB I.pdf - Published Version

Download (409kB)
[img] Text (Bab III)
Muhammad Ridwan_1815020112_BAB III.pdf - Published Version

Download (635kB)
[img] Text (Bab V)
Muhammad Ridwan_1815020112_BAB V.pdf - Published Version

Download (377kB)
[img] Text (Fulltext)
Muhammad Ridwan_1815020112_fulltext.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Skripsi ini dilatarbelakangi karena melihat keberadaan mushaf kuno atau manuskrip merupakan saksi sejarah perjalanan Islam di nusantara, terutama di Sumatera Barat dan daerah-daerah lain dalam cakupan lebih kecil lagi. Sudah sepatutnya jika keberadaan yang masih tersembunyi di berbagai daerah ini menjadi objek kajian para peneliti. Dengan hal tersebut maka akan tampak kekayaan usaha dari masyarakat tempo dulu dalam mengembangkan, mempelajari dan mewariskan ajaran-ajaran Islam sampai kepada generasi milenial zaman sekarang. Salah satunya adalah penelitian mushaf al-Qur’an dari segi rasm dan tanda baca. Mushaf al-Qur’an dari segi rasm dan tanda baca banyak terdapat ketidaksesuaian antara rasm dan tanda baca yang ada pada manuskrip dengan kaidah penilisan rasm. Baik rasm utsmani maupun rasm imla’i termasuk manuskrip mushaf Syekh Cupak Baanjungan, untuk itu perlu dilakukakn penilitian lebih lanjut. Kajian manuskrip tentang rasm dan tanda baca itu menjadi salah satu objek kajian yang sangat penting. Hal itu disebabkan karena dapat dilihat teknik dari penulisan ayat-ayat al-Qur’an. Rasm juga menjadi salah satu perwujudan dari qira’ah al-Qur’an dan dapat pula diidentifikasi perkembangan penulisan al-Qur’an. Tidak terkecuali dalam hal ini adalah manuskrip mushaf al-Qur’an yang ditulis oleh syekh cupak Baanjungan. Metode yang penulis gunakan dalam penelitian ini studi kepustakaan (library research), menggunakan metode analisis isi (content analysis). Sumber primer penelitian ini adalah Mushaf al-Qur’an Syekh Cupak. Sedangkan sumber sekunder dalam penelitian ini adalah buku, jurnal dan hasil penelitian yang berkaitan dengan pembahasan yang dikaji. Dari hasil penelitian yang dilakukan dapat diketahui bahwa rasm yang terdapat manuskrip mushaf Syekh adalah rasm utsmani dan rasm imla’i. Penulis menyimpulkan, penggunaan rasm pada mansukrip mushaf al-Qur’an Syekh Cupak Baanjungan tidak konsisten dan mengalami pencampuran rasm. Beberapa ayat ditulis dengan kaidah rasm utsmani sedangkan dibeberapa ayat lain ditulis dengan rasm imla’i. Secara dominan mushaf al-Qur’an ini cenderung menggunakan rasm imla’i namun dibeberapa ayat lain rasm utsmani ditulis secara konsisten. Untuk tanda baca pada mushaf Syekh Cupak ini penulis menyimpulkan bahwa mushaf ini tidak memiliki banyak tanda baca. Sejauh yang penulis teliti, mushaf ini tidak memiliki nomor ayat, tanda waqaf dan tanda baca lainnya. tanda baca pada mushaf ini hanya berupa harakat, tajwid dan mad untuk ayat yang dibaca panjang.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: rasm, tanda baca, manuskrip, al-Qur'an, solok
Subjects: Agama Islam > Al-Qur'an dan Ilmu Berkaitan
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama > Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir
Depositing User: Ruang Baca FUSA
Date Deposited: 22 Dec 2023 04:22
Last Modified: 22 Dec 2023 04:22
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/17040

Actions (login required)

View Item View Item