Putra, Rifki (2023) PROSES PRODUKSI PROGRAM BERITA DI 102,6 RADIO PADANG FM. Skripsi thesis, FAKULTAS DAKWAH DAN ILMU KOMUNIKASI.
Text (1. Cover, Abstrak, Pengesahan Dll)
1. Cover, Abstrak, Pengesahan dll.pdf Download (2MB) |
|
Text (BAB I)
2. BAB I.pdf Download (2MB) |
|
Text (BAB III)
3. BAB III.pdf Download (768kB) |
|
Text (BAB V DAN DAFTAR PUSTAKA)
4. BAB V DAN DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (370kB) |
|
Text (FILE FULLTEXT)
5. FILE FULLTEXT.pdf Restricted to Repository staff only Download (27MB) |
Abstract
Radio Padang FM merupakan salah satu radio di kota Padang yang mengembangkan program berita, salah satunya adalah Selamat Pagi Sumatera Barat. Program ini membahas informasi seputar berita terkini dan terupdate di wilayah nasional maupun sumatera barat. Dalam program ini akan membahas mengenai permasalahan barita seputar Sumatera Barat yang nantinya akan dibacakan oleh penyiar. Pendengar disini ikut memberikan alternatif solusi terhadap berita yang akan dibacakan. Dalam praktik penyajian program ini memunculkan beberapa masalah ketika produksi yakni rusaknya jaringan internet dan listrik padam, peran penyiar yang tumpang tindih, dan singkatnya waktu siaran Selamat Pagi Sumatera Barat. Pada penelitian ini bertujuan untuk membahas mengenai proses pra produksi, produksi dan pasca produksi program Selamat Pagi Sumatera Barat di Radio 102,6 Padang FM Peneilitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) dengan teknik metode analisis deskiptif kualitatif. Penentuan informan dilakukan dengan teknik purposive sampling yang diperoieh sebanyak 5 orang informan. Kriterianya adalah orang yang mengetahui secara langsung proses produksi program Selamat Pagi Sumatera Barat di Radio 102,6 Padang FM, orang yang memang secara formal terlibat langsung dalam proses produksi program Selamat Pagi Sumatera Barat dan secara formal memang ditugaskan dalam proses produksi program Selamat Pagi Sumatera Barat di Radio Padang FM. Teknik pengumpulan data dalam penelitian adalah observasi dan wawancara. Hasil penelitian menampilkan bahwa proses produksi program Selamat Pagi Sumatera Barat melalui tiga proses yaitu pra produksi, produksi dan pasca produksi. Pra produksi melalui dua tahapan yakni menemukan ide dan planning. Menemukan ide yaitu: ide diambil setelah melakukan riset berita terbaru maka tim produksi penyiar menentukan jenis berita terbaru yang akan disampaikan. Kedua planning yakni: menyiapkan semua peralatan produksi dan mencari berita yang akan dibacakan. Produksi yakni: membacakan berita yang dipilih kemudian dibacakan ke pendengar, dalam produksinya penyiar seringkali terkendala masalah jaringan internet, sehingga penyiar mencari berita melalui jaringan seluler handphone. Pasca produksi yakni: evaluasi dimana pada proses pasca produksi hanya melalui personal, kepala siaran hanya menyampaikan kepada tim yang bersangkutan apabila saat produksi terjadi kesalahan.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | PROSES, RADIO, PROGRAM, |
Subjects: | U Umum (General) |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Depositing User: | Ruang Baca FDIK |
Date Deposited: | 12 Oct 2023 00:52 |
Last Modified: | 12 Oct 2023 00:52 |
URI: | http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/16854 |
Actions (login required)
View Item |