Pendeteksian Kecurangan Laporan Keuangan dengan Menggunakan Beneish Ratio Index Pada Perusahaan Yang Terdaftar di Jakarta Islamic Index Pada Tahun 2019-2022

Juwanda, Putri (2023) Pendeteksian Kecurangan Laporan Keuangan dengan Menggunakan Beneish Ratio Index Pada Perusahaan Yang Terdaftar di Jakarta Islamic Index Pada Tahun 2019-2022. Skripsi thesis, UIN Imam Bonjol Padang.

[img] Text (cover & daftar isi)
cover & daftar isi.pdf - Published Version

Download (342kB)
[img] Text (Bab 1)
bab 1.pdf - Published Version

Download (261kB)
[img] Text (bab 3)
bab 3.pdf - Published Version

Download (649kB)
[img] Text (bab 5 & daftar pustaka)
bab 5 & daftar pustaka.pdf - Published Version

Download (210kB)
[img] Text (full skripsi)
full skripsi.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk : (1) mengetahui persentase perusahaan yang terdaftar di JII pada tahun 2019-2022 yang tergolong Manipulator; (2) mengetahui perusahaan yang terdaftar di JII pada tahun 2019-2022 yang tergolong Non-Manipulator; (3) mengetahui perusahaan yang terdaftar di JII pada tahun 2019-2022 yang tergolong Grey Company. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah perusahaan yang terdaftar di Jakarta Islamic Index tahun 2019-2022. Pengambilan sampel menggunakan sampel jenuh, dimana mengambil semua populasi untuk dijadikan sampel. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 27 perusahaan pada tiap tahunnya. Metode pengumpulan data menggunakan metode dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dengan menggunakan Beneish Ratio Index. Variabel penelitian ini adalah Days Sales in Receivable Index (DSRI), Gross Margin Index (GMI), Assets Quality Index (AQI), Sales Growth Index (SGI), Depreciation Index (DEPI), Sales General and Administrative Index (SGAI), Leverage Index (LVGI), Total Accrual to Total Assets (TATA). Hasil penelitian dapat disimpulkan pada tahun 2019 tidak ada perusahaan yang tergolong Manipulator, 15 atau 55,55% perusahaan yang tergolong Non-Manipulator, dan terdapat 12 atau 44,44% perusahaan yang tergolong Grey Company. Pada tahun 2020 tidak ada perusahaan yang tergolong Manipulator, 19 atau 70,38% perusahaan yang tergolong Non-Manipulator, dan terdapat 8 atau 29,62% perusahaan yang tergolong Grey Company. Pada tahun 2021 tidak ada perusahaan yang tergolong Manipulator, 20 atau 74,08% perusahaan yang tergolong Non-Manipulator, dan terdapat 7 atau 25,92% perusahaan yang tergolong Grey Company. Pada tahun 2022 tidak ada perusahaan yang tergolong Manipulator, terdapat 17 atau 62,97% perusahaan yang tergolong Non-Manipulator dan, pada terdapat 10 atau 37,03% perusahaan yang tergolong Grey Company.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Beneish Ratio Index, Manipulators, Non-Manipulators and Grey Company
Subjects: U Umum (General) > Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Akuntansi Syariah
Depositing User: Ruang Baca FEBI
Date Deposited: 09 Oct 2023 07:40
Last Modified: 09 Oct 2023 07:40
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/16013

Actions (login required)

View Item View Item