Hakikat Kebahagiaan Perspektif Mutawalli Asy-Sya'rawi

FAHMI, ANISAH (2023) Hakikat Kebahagiaan Perspektif Mutawalli Asy-Sya'rawi. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI IMAM BONJOL PADANG.

[img] Text (BAB I)
BAB 1.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text (BAB III)
BAB III.pdf - Published Version

Download (570kB)
[img] Text (BAB V- Daftar Pustaka)
BAB V-daftar pustaka.pdf - Published Version

Download (723kB)
[img] Text (cover)
Skripsi Full Anisa Fahmi-cover.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text (full text)
Skripsi Full Anisa Fahmi.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (11MB)

Abstract

Kebahagiaan merupakan tema yang selalu dijadikan bahan pembicaraan orang, bagaimana hakikatnya dan jalan-jalan apa yang ditempuh untuk mendapatkannya. Boleh dikatakan seribu pandangan dan pendapat. Adapun masalah kebahagiaan ini tiba-tiba semakin terasa dipertanyakan oleh manusia pada dunia modern sekarang ini. Karena sebagian orang menduga bahwa dengan mudahnya fasilitas hidup akibat kemajuan teknologi modern sekarang ini, manusia akan dihantar ke gerbang kebahagiaan hidup dengan sempurna. Tetapi anggapan itu ternyata jauh dari kebenaran, bahkan penyakit gangguan kejiwaan akibat implikasi dunia modern semakin banyak. Fokus penelitian ini adalah untuk mengetahui term kebahagiaan dalam al-Qur‟an, kemudian mengkajinya untuk mengetahui bagaimana makna, karakter orang yang bahagia dan cara memperoleh kebahagiaan menurut Mutawalli Asy-Sya’rawi dalam al-Qur‟an yang diinterpretasikan menurut tafsir asy-Sya‟rawi, dan bagaimana upaya untuk mengantarkan kepada kebahagiaan. Bentuk penelitian ini menggunakan library reseach (penelitian kepustakaan ) yang dilakukan dengan cara mengumpulkan data-data serta menganalisis literatur perpustakaan yang berkaitan dengan masalah yang di bahas. berdasarkan tema tematik maka dalam penelitian ini menggunakan metode tafsir dengan langkah maudhu’I dengan kajian tokoh. Berdasarkan hasil penelitian ini, maka penulis memperoleh sebuah kesimpulan mengenai hakikat kebahagiaan dalam al-Qur‟an perspektif tafsir asy- Sya‟rawi bahwa term kebahagiaan dalam al-Qur‟an الفالح dan الفرحDari Mutawalli Asy-Sya’rawi mendefenisikan makna tersebut dengan menjelaskan dalam tafsirnya, bahwa kebahagian sejatinya kerap berada dalam keimanan dan ketaqwaan dalam diri seseorang. Asy-Sya’rawi menjelaskan itulah kebahagian yang hakiki, yakni iman dan ketaqwaan. Asy-Sya’rawi membagi karakteristik orang yang bahagia menjadi lima macam, yaitu kebaikan. Melaksanakan Amr Ma’ruf Nahi Mungkar, optimis dalam meraih yang diinginkan, gembira atas karunia yang didapatkan, dan sabar. Di dalam Tafsir Sya’rawi beliau menyebutkan ada beberapa cara memperoleh kebahagian yaitu dengan bertaqwa, beriman berdzikir, ingat akan nikmat Allah, jihad di jalan Allah, dan bertaubat Kata Kunci:Kebahagian, Mutawalli Asy-Sya’rawi, karakteristik dan cara memperoleh kebahagian

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kebahagian, Mutawalli Asy-Sya’rawi, karakteristik dan cara memperoleh kebahagian
Subjects: Agama Islam > Al-Qur'an dan Ilmu Berkaitan > Tafsir Al-Qur'an
Agama Islam > Al-Qur'an dan Ilmu Berkaitan > Ilmu Tafsir
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama > Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir
Depositing User: Ruang Baca FUSA
Date Deposited: 13 Dec 2023 02:57
Last Modified: 13 Dec 2023 02:57
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/14913

Actions (login required)

View Item View Item