Pengadaan Sarana dan Prasarana di Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 4 Kota Pariaman

Nanda, Lola Amelia (2023) Pengadaan Sarana dan Prasarana di Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 4 Kota Pariaman. Skripsi thesis, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.

[img] Text (cover, halaman pengesahan,persetujuan pembimbing, kata pengantar , daftar isi)
Lola_Amelia_Nanda-1914030048-MPI-COVER-DAFTAR_ISI[1].pdf - Published Version

Download (891kB)
[img] Text (BAB I)
Lola_Amelia_Nanda-1914030048-MPI-BAB_1_(2)[1].pdf - Published Version

Download (261kB)
[img] Text (BAB III)
Lola_Amelia_Nanda-1914030048-MPI-BAB_III[1].pdf - Published Version

Download (129kB)
[img] Text (BAB V-Daftar Pustaka)
Lola_Amelia_Nanda-1914030048-MPI-BAB_V-DAFTAR_PUSTAKA[1].pdf - Published Version

Download (249kB)
[img] Text (fulltext)
Lola_Amelia_Nanda-1914030048-MPI-FullText[1].pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Adapun tujuan penelitian adalah untuk mendeskripsikan pembelian pengadaan sarana dan prasarana, untuk mendeskripsikan pembuatan sendiri pengadaan sarana dan prasarana, untuk mendeskripsikan bagaimana penerima hibah/ bantuan pengadaan sarana dan prasarana di Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 4 Kota Pariaman. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, pengumpulan data dalam penenlitian ini menggunakan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini adalah Kepala Sekolah, Wakil Kepala Sekolah bidang sarana prasarana dan Guru di Sekolah Menengah Atas Negeri 4 Kota Pariaman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa prosedur pengadaan sarana dan prasarana di Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 4 Kota pariaman didalamnya terdapat pemahaman dan kesadaran pihak sekolah dalam melakukan pengadaan yang ada di sekolah. Selain itu adapun kegiatan pembelian yang dilakukan dalam sarana dan prasarana dengan cara membeli segala peralatan yang kurang dalam sekolah dan dibutuhkan oleh peserta didik serta guru dalam melaksanakan pembelajaran demi susksesnya pendidikan. Selain itu dalam pembuatan sendiri sarana dan prasarana dapat dilakukan dengan proses pengadaan sarana dan prasarana dilakukan dengan cara pembuatan alat-alat ringan seperti: alat peraga, media pembelajaran, hiasan sekolah, buku sekolah dan lain sebagainya. Adapula kegiatan berupa penerima hibah/bantuan, dalam sarana dan prasarana dapat melakukan kegiatan penerimaan hibah/bantuan dilakukan oleh Pemerintah, orang tua siswa atau pihak swasta yang akan memberikan hibah hal ini digunakan untuk dapat menambah peralatan sekolah peserta didik. Dalam melakukan perbaikan terhadap sarana dan prasarana dilakukan dengan cara melakukan perbaikan disetiap yang ada di sekolah seperti melakukan perbaikan terhadap kursi dan meja yang rusak selagi masih bisa diperbaiki maka akan diperbaiki.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: pengadaan, sarana dan prasarana
Subjects: U Umum (General) > Ilmu Sosial > Sekolah Negeri
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Ruang Baca FTK 1
Date Deposited: 07 Oct 2023 13:57
Last Modified: 07 Oct 2023 13:57
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/14774

Actions (login required)

View Item View Item