Sofyanto, Patricia Karenina (2023) PENGARUH PERSEPSI MANFAAT DAN PERSEPSI KEMUDAHAN PENGGUNAAN TERHADAP NIAT BERTRANSAKSI MENGGUNAKAN QRIS BAGI PELAKU UMKM DI KOTA PADANG. Skripsi thesis, UIN Imam Bonjol Padang.
Text (FullText)
Skripsi Patricia Full.pdf - Published Version Download (2MB) |
|
Text (Cover)
1 Cover.pdf - Published Version Download (1MB) |
|
Text (BAB I)
2 BAB I.pdf - Published Version Download (1MB) |
|
Text (BAB III)
3 BAB III.pdf - Published Version Download (1MB) |
|
Text (BAB V)
4 BAB V.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
PENGARUH PERSEPSI MANFAAT DAN PERSEPSI KEMUDAHAN PENGGUNAAN TERHADAP NIAT BERTRANSAKSI MENGGUNAKAN QRIS BAGI PELAKU UMKM DI KOTA PADANG disusun oleh PATRICIA KARENINA SOFYANTO dengan NIM 1916050041 program studi Perbankan Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Negeri Imam Bonjol Padang. Perkembangan teknologi di Indonesia yang semakin pesat, membuat segala hal dapat dilakukan dengan mudah, fleksibilitas, efisiensi dan sederhana yang terjadi juga dalam hal sistem pembayaran transaksi ekonomi. QRIS merupakan kanal pembayaran yang digunakan untuk menstadarisasi seluruh pembayaran non-tunai yang menggunakan QR code. Hasil penelitian ini sesuai dengan teori Technology Acceptance Model (ATM) yang menunjukkan persepsi manfaat dan persepsi kemudahan penggunan mampu meningkatkan kinerja dari pekerjaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah pengaruh persepsi manfaat dan persepsi kemudahan penggunaan terhadap niat bertransaksi menggunakan QRIS bagi pelaku UMKM di Kota Padang. Pada penelitian ini niat bertransaksi menggunakan menjadi variabel dependen, sedangkan untuk persepsi manfaat dan persepsi kemudahan penggunaan menjadi variabel independen. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode penelitian kuantitatif. Sumber data dalam penelitian ini yaitu data primer, teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dan dokumentasi. Sampel penelitian ini sebanyak 100 responden yang diambil dengan teknik probability sampling. Kemudian data dioleh menggunakan uji validitas, reabilitas, uji asumsi klasik dan uji hipotesis (uji t dan uji F), melalui SPSS versi 2022. Berdasarkan hasil hipotesis (Uji t secara parsial) dalam penelitian ini menjelaskan jika persepsi manfaat (X1) memiliki t hitung (3,067) > t tabel (1,984) dan nilai signifikan 0,003 < 0,05, hal ini berarti persepsi manfaat (X1) berpengaruh signifikan terhadap niat bertransaksi menggunakan QRIS. Untuk persepsi kemudahan penggunaan (X2) diperoleh (2,276) > t tabel (1,984) dan nilai signifikan 0,025 < 0,05, dari penjelasan tersebut berarti persepsi kemudahan penggunaan berpengaruh signifikan terhadap niat bertransaksi menggunakan QRIS. Sedangkan berdasarkan hasil uji hipotesis (Uji F secara simultan) menunjukkan bahwa variabel persepsi manfaat (X1) dan persepsi kemudahan penggunaan (X2) diperoleh nilai F hitung (6,955) > F tabel (3,090) dan nilai signifikan 0,002 < 0,05. Sehingga dari penjelasan tersebut berarti persepsi manfaat (X1) dan persepsi kemudahan penggunaan (X2) secara simultan berpengaruh terhadap niat bertransaksi menggunakan QRIS. Kata kunci : Persepsi Manfaat, Persepsi Kemudahan Penggunaan, Niat Bertransaksi Menggunakan
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Persepsi Manfaat, Persepsi Kemudahan Penggunaan, Niat Bertransaksi Menggunakan |
Subjects: | U Umum (General) > Ekonomi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syari'ah |
Depositing User: | Ruang Baca FEBI |
Date Deposited: | 11 Oct 2023 00:38 |
Last Modified: | 11 Oct 2023 00:40 |
URI: | http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/14509 |
Actions (login required)
View Item |