Analisis Akad Murabahah pada Produk Pembiayaan KPR Griya Simuda di Bank Syariah Indonesia

Roziannur, Hidayatullah Silva (2023) Analisis Akad Murabahah pada Produk Pembiayaan KPR Griya Simuda di Bank Syariah Indonesia. Skripsi thesis, FAKULTAS SYARIAH.

[img] Text (Cover, Abstrak dan pengesahan)
Cover, pengesahan, persetujuan pembimbing, kata pengantar, daftar isi..pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text (BAB 1)
BAB I .pdf - Published Version

Download (731kB)
[img] Text (BAB III)
BAB III.pdf - Published Version

Download (845kB)
[img] Text (BAB V-Daftar Pustaka)
BAB V-Daftar Kepustakaan.pdf - Published Version

Download (280kB)
[img] Text (FULL TEXT)
FULL TEKS OK REPOSITORY.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (9MB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi ini berjudul “Analisis Akad Murabahah Pada Produk Pembiayaan KPR Griya Simuda di Bank Syariah Indonesia”. Skripsi ini dilatarbelakangi oleh pelaksanaan akad murabahah terhadap produk KPR Griya Simuda dengan indikasi adanya kenaikan angsuran atau harga pada setiap tahunnya. Bank Syariah Indonesia menentukan kebijakan harga jual dan margin tidak terlepas dari suku bunga dan tingkat pesaing (competitor). Pertanyaan Penelitian dalam penelitian ini : Bagaimana analisis akad murabahah pada produk KPR BSI Griya Simuda ? dan bagaimana terjadinya kenaikan angsuran (harga) dalam produk pembiayaan KPR BSI Griya Simuda ? Metode penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian pustaka (library research) dan sumber data diperoleh dari data primer (data sekunder). Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dokumentasi dan wawancara dengan analisis data yaitu content analysis (analisis isi) dengan adanya penyajian data-data. Berdasarkan kajian yang dilakukan, maka dapat disimpulkan bahwa pertama analisis pelaksanaan akad murabahah pada produk KPR Griya Simuda dikatagorikan sebagai akad murabahah bilwakalah yang sesuai dengan prinsip syariah karena semua praktiknya tetap berlandaskan kepada fatwa DSN-MUI dan KHES (Kompilasi Hukum Ekonomi Syariah). Jika ada kerancuan dalam akad, pihak bank melakukan audiensi dengan nasabah. Pemasaran produk ini melalui 4 metode diantaranya sosialisasi, advertensi, kerja sama, dan personal selling. Kedua kenaikan angsuran dalam tenor pembayaran produk KPR Griya Simuda terjadi karena adanya beberapa faktor yaitu penyesuaian margin (keuntungan) yang salahsatunya mengacu pada sistem suku bunga yang bisa saja berubah-ubah setiap waktu tergantung dengan inflasi, target laba yang ingin dicapai, dan bagi hasil dengan pihak ketiga. Dalam akad murabahah tidak boleh ada kenaikan angsuran sedikitpun dari akad pertama dengan alasan apapun termasuk nasabah yang telat membayar, oleh karenanya cost (harga) yang ditawarkan oleh Griya Simuda cukup besar. Tingginya margin untuk mengantisipasi naiknya suku bunga pasar atau inflasi sehingga kalau terjadi kenaikan suku bunga yang besar, maka pihak bank tidak mengalami kerugian secara riil dan signifikan. Kata Kunci : Akad, Murabahah, KPR Griya Simuda

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Akad, Murabahah, KPR Griya Simuda
Subjects: Agama Islam
Agama Islam > Fiqih (Hukum Islam)
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Ekonomi Syari'ah
Depositing User: Ruang Baca Fakultas Syariah
Date Deposited: 04 Sep 2023 06:50
Last Modified: 04 Sep 2023 06:50
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/13166

Actions (login required)

View Item View Item