Dampak Keberadaan Objek Wisata Kawasan Seribu Rumah Gadang Terhadap Sosial Ekonomi Masyarakat Di Nagari Koto Baru Kabupaten Solok Selatan

Aini, Sarifah (2023) Dampak Keberadaan Objek Wisata Kawasan Seribu Rumah Gadang Terhadap Sosial Ekonomi Masyarakat Di Nagari Koto Baru Kabupaten Solok Selatan. Skripsi thesis, FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM.

[img] Text (Bab I)
Bab I.pdf - Published Version

Download (2MB)
[img] Text (Bab III)
Bab III.pdf - Published Version

Download (600kB)
[img] Text (Cover, Pengesahan, Persetujuan Pembimbing, Keorisinilan, Abstrak, Kata Pengantar, Daftar Isi, Daftar Tabel dan Daftar Gambar _ 1916010001)
Cover, Pengesahan, Persetujuan Pembimbing, Keorisinilan, Abstrak, Kata Pengantar, Daftar Isi, Daftar Tabel dan Daftar Gambar _ 1916010001.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text (BAB V - DAFTAR PUSTAKA)
BAB V - DAFTAR PUSTAKA _ 1916010001.pdf - Published Version

Download (499kB)
[img] Text (Sarifah Aini _ 1916010001 _ Fulltext.pdf)
Sarifah Aini _ 1916010001 _ Fulltext.pdf.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Solok Selatan merupakan salah satu dari 19 Kabupaten di Provinsi Sumatera Barat yang mempunyai banyak objek wisata budaya. Salah satu objek wisata budaya yang terkenal di Kabupaten Solok Selatan adalah Kawasan Seribu Rumah Gadang yang terletak di Nagari Koto Baru. Kawasan Seribu Rumah Gadang merupakan salah satu destinasi wisata yang terkenal dan ramai dikunjungi oleh wisatawan terutama saat liburan. Keberadaan objek wisata sangat berdampak pada kehidupan masyarakat baik secara sosial maupun ekonomi. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya permasalahan mengenai dampak yang ditimbulkan oleh keberadaan objek wisata. Penelitian bertujuan untuk mengetahui Dampak Keberadaan Objek Wisata Kawasan Seribu Rumah Gadang Terhadap Sosial Ekonomi Masyarakat di Nagari Koto Baru, Kabupaten Solok Selatan. Menggunakan penelitian lapangan (Field Reseach) dengan menggunakan metode kualitatif dalam bentuk kata-kata dan bahasa, metode pengumpulan data melalui observasi dan wawancara langsung di Objek Wisata Kawasan Seribu Rumah Gadang. Adapun Informan dalam penelitian ini adalah perangkat-perangkat Nagari, pengelola Objek Wisata, dan masyarakat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Keberadaan Objek Wisata memberikan dampak bagi masyarakat khususnya pada dampak positif keadaan sosial ekonomi dan dampak negatif keadaan sosial ekonomi. Dampak positif yaitu interaksi sosial antara masyarakat terjalin dengan baik, keberadaan Objek Wisata meningkatkan pendapatan masyarakat, pendidikan keluarga responden mengalami peningkatan, keberadaan Objek Wisata mampu membuka kesempatan kerja bagi masyarakat. Adapun dampak negatifnya yaitu terjadinya perubahan sosial dimana adanya pengaruh budaya luar, pencemaran lingkungan bisa beralih ke dampak positif karena bisa menciptakan peluang kerja seperti adanya tukang kebersihan, dan kurangnya tingkat keamanan hal ini dapat berubah ke dampak positif seperti munculnya peluang kerja baru bagi pemuda-pemuda Nagari Koto Baru seperti: menjaga keamanan disekitaran objek wisata.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Keberadaan Objek Wisata, Sosial Ekonomi, Masyarakat
Subjects: > CD Diplomatics. Archives. Seals
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syari'ah
Depositing User: Ruang Baca FEBI
Date Deposited: 05 Sep 2023 05:31
Last Modified: 05 Sep 2023 05:31
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/12944

Actions (login required)

View Item View Item