Mu’adz bin Jabal (w. 639 M) dan pola periwayatan hadis di Yaman awal Islam

Adri Warman, - (2023) Mu’adz bin Jabal (w. 639 M) dan pola periwayatan hadis di Yaman awal Islam. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang.

[img] Text
Adri Warman_1920070006_Cover, dll - adri warman.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text
Adri Warman_1920070006_BAB I - adri warman.pdf - Published Version

Download (362kB)
[img] Text
Adri Warman_1920070006_BAB II - adri warman.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (513kB)
[img] Text
Adri Warman_1920070006_BAB III - adri warman.pdf - Published Version

Download (245kB)
[img] Text
Adri Warman_1920070006_BAB IV - adri warman.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (575kB)
[img] Text
Adri Warman_1920070006_BAB V-Daftar Pustaka - adri warman.pdf - Published Version

Download (291kB)
[img] Text
Adri Warman_1920070006_Fulltext - adri warman.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Tesis ini berjudul “Mu’adz bin Jabal (w. 639 M) dan Pola Periwayatan Hadis di Yaman pada Periode Awal Islam”, ditulis oleh Adri Warman Nim 1920070006. Program Studi Ilmu Hadis Pascasarjana UIN Imam Bonjol Padang 2023 M/ 1444 H. Penelitian ini ingin membuktikan bahwa Mu’adz bin Jabal diutus ke wilayah Yaman meriwayatkan beberapa hadis dari Rasulullah SAW untuk menjawab persoalan yang terjadi di tengah-tengah masyarakat Yaman. Adapun misi yang diamanahkan oleh Rasulullah kepada Mu’adz adalah mengajak masyarakat Yaman untuk masuk Islam, melaksanakan ajaran-ajaran Islam, menyelesaikan persoalan-persoalan masyarakat Yaman dan mengambil zakat dari orang-orang kaya di wilayah tersebut yang kemudian dibagikan kepada mustahiq. Aspek yang ingin disorot adalah bagaimana relevansi antara misi Mu’adz di Yaman dengan hadis-hadis yang ia riwayatkan. Riset ini merupakan penelitian kualitatif dengan basis data pustaka (library research), yang mengambil beberapa kitab induk hadis yang termasuk kedalam kutub al-tis’ah sebagai sumber primer, serta referensi lain sebagai sumber sekunder. Dalam membaca data, penulis menggunakan analisis sejarah (historical analysis) dengan penekanan pada analisis isi (content analysis). Penulis menemukan, hadis yang diriwayatkan oleh Mu’adz di Yaman terdapat dalam kitab Sunan Ibnu Majah sebanyak dua hadis, kemudian dalam kitab Sunan al-Darimi satu hadis, dalam Musnad Ahmad bin Hambal satu hadis dan dalam kitab Muwaththa’ Imam Malik satu hadis. Hadis-hadis yang diriwayatkan oleh Mu’adz bin Jabal di Yaman hanya menggambarkan sebagian kecil dari misinya. Namun, dari hadis tersebut dapat diketahui bahwa apa yang diriwayatkan oleh Mu’adz di Yaman hanya sebagian kecil yang menggambarkan misi Mu’adz ke Yaman, tapi bisa dijadikan sebagai bukti Mu’adz telah menjalankan amanah dari Rasulullah SAW. Keberadaan Mu’adz di Yaman cukup memberi pengaruh yang besar bagi masyarakat Yaman untuk mengenal syari’at Islam serta menyelesaikan persoalan- persoalan yang ada. Hadis-hadis yang diriwayatkan oleh Mu’adz, dapat dikemukakan bahwa empat hadis yang diriwayatkan Mu’adz di Yaman sanad hadisnya adalah shahih yakni hadis tentang pengelolaan tanah dan mengambil bagian darinya yang diriwayatkan oleh Ibnu Majah, hadis tentang keringanan untuk bagi hasil sepertiga atau seperempat yang diriwayatkan oleh Ibnu Majah, hadis tentang berfatwa dan teguran keras terhadapnya yan diriwayatkan oleh Imam al-Darimiy, dan hadis tentang zakat sapi yang diriwayatkan oleh Malik bin Anas dan yang lainnya adalah dha’if yaitu hadis tentang zakat sapi yang diriwayatkan oleh Imam Ahmad bin Hambal. Kata Kunci: Mu’adz bin Jabal, Pola Periwayatan Hadis di Yaman, Hadis Periode Awal Islam

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Agama Islam > Hadis dan Ilmu Berkaitan > Sejarah Pengumpulan, Penulisan dan Pembukuan Hadits
Divisions: Program Pascasarjana > Program Magister > Ilmu Hadits
Depositing User: Ahmad Eskha Pustakawan
Date Deposited: 07 Mar 2023 03:23
Last Modified: 07 Mar 2023 03:23
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/12264

Actions (login required)

View Item View Item