Motif Penggunaan TikTok Oleh Siswa MAN Kota Pariaman

Elfina, - (2022) Motif Penggunaan TikTok Oleh Siswa MAN Kota Pariaman. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI IMAM BONJOL PADANG.

[img] Text
Elfina_1812010026_BAB I - Elfina Aja.pdf

Download (533kB)
[img] Text (Bab II)
Elfina_1812010026_BAB II - Elfina Aja.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (568kB)
[img] Text
Elfina_1812010026_BAB III - Elfina Aja.pdf

Download (499kB)
[img] Text (Bab IV)
Elfina_1812010026_BAB IV - Elfina Aja.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (769kB)
[img] Text
Elfina_1812010026_BAB V-Daftar Pustaka - Elfina Aja.pdf

Download (420kB)
[img] Text
Elfina_1812010026_Cover dkk - Elfina Aja.pdf

Download (1MB)
[img] Text (Fulltext)
Elfina_1812010026_Fulltext - Elfina Aja.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

Latar belakang penelitian ini berawal dari pemblokiran sementara aplikasi TikTok oleh kementerian komunikasi dan informasi (Kemenkominfo) pada 3 Juli 2018 karena banyaknya penyalahgunaan aplikasi oleh pengguna, konten ilegal yang mengadung unsur pornografi, asusila dan pelecehan agama. Meskipun di blokir,jumlah pengguna TikTok terus bertambah terutama semenjak adanya pandemi Covid-19. Hal ini membuktikan jika TikTok menarik sebagai aplikasi video pendek bagi penggunanya. Jika dilihat dari keseluruhan pengguna TikTok, remaja SMP dan SMA menjadi pengguna media sosial terbanyak termasuk aplikasi TikTok. Melihat jumlah pengguna TikTok yang terus bertambah tentu pengguna memiliki alasan atau motif tertentu sehingga menggunakan TikTok. Hal ini membuat penulis tertarik untuk meneliti penggunaan media sosial terkait motif penggunaan TikTok oleh remaja terutama siswa menengah atas. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui motif kognitif, diversi dan identitas personal dalam menggunakan TikTok. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif-kualitatif deskriptif dengan subjek penelitian siswa MAN Kota Pariaman. Mengingat sekolah tersebut merupakan madrasah aliyah negeri satu-satuya di Kota Pariaman dengan peminatan MIPA, IPS dan ilmu pengetahuan keagamaan (IPK). Teknik pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini berupa kuesioner penelitian kepada 75 sampel dan observasi.Variabel dalam penelitian ini adalah variabel tunggal yakni motif penggunaan media berdasarkan teori gratification sought dan gratification obtained, dan teknik analisis data menggunakan tingkat capaian responden (TCR). Hasil penelitian menunjukan jika siswa MAN Kota Pariaman memiiki motif kognitif, diversi dan identitas personal dalam menggunakan TikTok. Tingkat capaian responden untuk motif kognitif adalah 64.4% atau kategori sedang, 63.6% atau kategori rendah untuk tingkat capaian responden motif diversi dan untuk motif identitas personal berada di kategori rendah dengan TCR 61.9%. Sebanyak 79% responden menyetujui jika bisa menemukan konten yang berisi informasi dengan mudah di TikTok berupa tips dan trik, potongan dakwah, informasi kampus dan lainnya, 57% menggunakan TikTok untuk belajar/mendapatkan informasi, 68% responden menyatakan mudah memahami tips dan trik yang ada di TikTok, 75% responden menjadikan TikTok sebagai salah satu media pembelajaran, 56% menyatakan jika menggunakan TikTok saat jenuh dengan tugas sekolah. Selain itu 33.4% responden juga turut belajar mengedit video dengan TikTok dan 22.6% diantaranya aktif membagikan konten kepada pengguna lain. Kata Kunci : Media; Komunikasi

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Agama Islam
Agama Islam > Filsafat dan Perkembangan Islam
Agama Islam > Filsafat dan Perkembangan Islam > komunikasi dan ilmu komunikasi, komunikasi massa dan kegagalan komunikasi
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Lusi Ismail Lusi
Date Deposited: 01 Feb 2023 04:46
Last Modified: 01 Feb 2023 04:46
URI: http://repository.uinib.ac.id/id/eprint/11469

Actions (login required)

View Item View Item